Mohon tunggu...
Chuck Wisnoe
Chuck Wisnoe Mohon Tunggu... Wiraswasta - The cool.....

What is done in a hurry is seldom done well

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Waspada! Bahaya Asap / Uap dari Minyak Goreng bagi Kesehatan

22 Februari 2021   18:40 Diperbarui: 23 Februari 2021   10:34 2679
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menggoreng Ayam ( food.detik.com )

Bagi kita, minyak goreng adalah salah satu kebutuhan bahan pokok yang diperlukan untuk kegiatan memasak setiap hari. Lihat saja, mana ada di rumah tanpa minyak goreng, pasti ada. 

Minyak untuk masak atau biasa disebut minyak goreng ,  umumnya dibuat dari tumbuhan  seperti kelapa, serelia, jagung, kacang - kacangan, kedelai dan canola ( source : wikipedia ).

Minyak goreng  dipakai sebagai  sarana untuk menggoreng dan mengolah makanan, jadi saya yakin  bahan pokok ini setiap hari pasti digunakan. Kita tahu makanan yang digoreng itu banyak macamnya, sebut saja menggoreng pisang, ayam, ubi, telur, krupuk dan sebagainya.

Dalam proses memasak, minyak goreng jika dipanaskan akan mengeluarkan uap atau asap. Nah, dari sini saya memperhatikan bahwa ada sesuatu yang perlu di waspadai kaitannya dengan uap yang berasal dari minyak goreng terhadap kesehatan kita.

Pernahkah kita memperhatikan bagian atas dapur kita ? Biasanya akan nampak seperti ada lapisan minyak ( jelaga ) yang menempel dan  terasa licin jika dipegang. Menurut saya, itu berasal dari uap minyak goreng yang menempel disana, prosesnya mungkin sudah  bertahun - tahun . Seandainya di dapur, kita menggunakan alat penghisap asap, pasti juga ada lapisan minyak yang menempel di pipa pembuangannya.

Inilah yang menarik perhatian saya, bagaimana seandainya asap minyak goreng itu terhisap oleh hidung kita dan berlangsung dalam waktu yang lama. Pastinya akan menimbulkan efek yang tidak baik bagi kesehatan, terutama paru - paru kita. Saya tidak membicarakan teori dan referensi,  tapi ini realita di lapangan.

Asap rokok aja berbahaya, apalagi  asap minyak goreng yang saya kira lebih berbahaya dari asap rokok. Jadi kita harus bisa mengantisipasi hal ini manakalah kita sering memasak di dapur, karena dapur ruangannya agak tertutup. 

Mungkin kita bisa menghindar dari paparan asap / uap  dari penggunaan minyak goreng, dengan cara, seperti :

1. Memasak di ruangan yang terbuka 

2. Menggunakan alat penghisap asap yang bisa langsung membuangnya ke udara lepas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun