Mohon tunggu...
Marla Suryani Lasappe
Marla Suryani Lasappe Mohon Tunggu... Administrasi - suka masak

Saya berbintang Pisces--------------------------------------------------- hobby cooking, travelling------------------------------------------------------- I am a writer, food blogger ----------------------------------------------------- IG: marlasuryani ------------------------------------------------------------------- twitter: marlasuryani@marla-suryani--------------------------------------- http://aksaramarla.wordpress.com https://www.facebook.com/marla.thalib

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Berantas Buta Al-Quran dengan Metode Mama-Papa

17 Oktober 2018   21:38 Diperbarui: 17 Oktober 2018   23:04 641
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari Minggu tanggal 14 Oktober 2018, Sinar Mas Land bersama dengan Forum Masjid Mushola BSD City dan Yayasan Mama Papa menyelenggarakan lomba baca Al_Quran. Kegiatan ini menjadi puncak acara program Beranta Al-Quran (BBQ) yang telah dilangsungkan sejak bulan Mei 2018.

Dhony Rahajoe, Managing Director President Office Sinar Mas Land menjelaskan dalam siaran persnya  "Penanaman nilai Al-Quran sejak dini sangat diperlukan. Kami berharap melalui program BBQ dan lomba membaca Al-Quran, melalui metode pengajaran yang tepat akan membuat anak gemar membaca Al-Quran."

Lomba diadakan disalah Satu Sekolah Islam Cikal Harapan BSD City. Peserta lomba diikuti sekitar 300 anak usia 4 - 12 tahun, yang sudah pandai membaca Al_quran dengan metode Mama Papa. Lomba terdiri dari 3 kategori A untuk anak usia 4 - 7 tahun sedangkan kategori B untuk usia 8- 10 tahun dan untuk kategori C usian 11-12 tahun, dengan total hadiah 30 juta.

bbq4.jpg
bbq4.jpg
Alfiyah, SMP kls 7 usia 12 tahun, salah satu peserta lomba, mengatakan "belajar membaca Al-Quran dengan metode mama papa lebih mudah dan menyenangkan dibandingkan dengan metode lainnya".

Program Berantas Qur'An (BBQ) BSD City dan sekitarnya

Program Berantas Buta Al-Quran atau BBQ bekerjasama antara Sinar Mas Land, Forum Masjid Mushola BSD dan sekitarnya (FMMB) dan Yayasan Mama Papa. Program BBQ memberikan Training of Trainer (TOT) kepada 5 (lima) ustadz atau guru mengaji yang menjadi perwakilan masjid. Setiap perwakilan masjid yang sudah mendapat training nantinya mengajarkan Program BBQ kepada jamaah masjid masing-masing. Metode yang digunakan dalam program BBQ ini adalah metode Mama Papa yang dikembangkan oleh Ustad H. Muhammad Taslim.

Saat wawancara dengan H. Muhammad Taslim, mengenai  Metode Mama Papa, bermula saat beliau  melihat anak-anak yang kesulitan  menghafal abjad Al-Quran yang  berurutan.dan mirip yang membedakan hanya tahi lalat atau titik.

Sehingg beliau terinspirasi menciptakan Metode Mama Papa. Dalam penyajiannya  tidak harus huruf yang berurutan, tetapi ada cluenya yaitu 4 cerita, dengan 4 cerita itu otomatis akan mengingat huruf.

Cerita pertama tentang keluarga sendiri ada mama, ada papa, ada kaka, ada saya. Cerita kedua tentang keluarga pertama kali di dunia yaitu Adam dan Hawa. Cerita ketiga adalah tentang keluarga bapak dari seluruh nabi yaitu keluarga Nabi Ibrahim. Dan Cerita Keempat adalah tentang keluarga nabi yang terakhir Nabi Muhammad SAW. Cerita 1-4 kelar, sudah mewakili Iqro 1-6.

BBQ
BBQ
Saya sendiri sebagai seorang ibu, sangat tertarik denga Metode Mama Papa. Dan Syukur Alhamdulillah saya turut senang bisa hadir pada acara tersebut.

Pamulang, 17 Oktober 2018

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun