Mohon tunggu...
Mariska Ristanti
Mariska Ristanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Halo semuanya selamat datang, terima kasih telah berkunjung ke profile kami!

Selanjutnya

Tutup

Love

Pentingkah Self Love Bagi Perempuan?

19 September 2022   21:39 Diperbarui: 19 September 2022   21:55 479
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sourced by : google

Pentingkah Self Love Bagi Perempuan?

 

Halo Sahabat Kompasiana, di artikel kali ini kita akan membahas mengenai pentingnya self love terutama bagi perempuan. Lalu apa itu Self Love dan pentingkah itu?

Self love adalah salah satu konsep atau cara dalam mencintai dan menghargai tubuh,jiwa,mental dan pikiran kita sendiri. Self love penting diterapkan dalam kehidupan sehari-hari terutama bagi perempuan. Di zaman yang begitu maju ini hingga munculnya berbagai aplikasi  media sosial seperti, Tik Tok, Instagram, Twitter, Whatsapp, dan sebagainya. Aplikasi-aplikasi tersebut memberikan ruang bagi masyarakat untuk menujukan jati diri yang mereka inginkan. Aplikasi tersebut seakan menjadi media yang tak ada habisnya untuk menunjukan sisi hebat bagi semua orang.

Lalu apa hubungan self love dengan media sosial?                                                             

Media sosial sebagai sarana penghubung aktivitas manusia satu dengan yang lainnya, mereka  bahkan berlomba-lomba untuk menunjukan bahwa mereka yang terbaik dari berbagai aspek. Hingga munculnya rasa kurang percaya diri bahkan merasa bahwa dirinya tidak layak untuk tampil di media sosial karena melihat sempurnanya kehidupan orang lain di media sosial.

Di Indonesia sendiri pada tahun 2020, Instagram menempati posisi keempat terbanyak digunakan dengan nilai persentase pengguna sebesar 79% (We Are Social & Hootsuite, 2020). Pemilihan  Instagram sebagai lokasi penelitian , karena Instagram telah menjadi media sosial nomor satu yang digunakan untuk melakukan perundungan  (Bohang, 2017). Hal ini sesuai dengan survei terbaru yang dilakukan lembaga  anti-bullying Ditch the Label dimana hasil survei menyatakan bahwa lebih dari 42 persen korban perundungan secara siber mengaku dari Instagram (Gordon, 2019).

Munculnya perbandingan diri dengan orang lain berasal dari melihat konten pengguna lainnya kemudian membandingkan dengan konten sendiri atau dengan keadaan diri sendiri. Perbandingan yang muncul adalah perbandingan antara kelemahan diri dengan kelebihan yang dimiliki oleh pengguna media sosial lainnya (Vogel, Rose, Roberts, & Eckles, 2014: 207).

Melihat situasi yang terjadi apa yang harus dilakukan agar kita sebagai perempuan bebas menunjukan jati diri kita sendiri di media sosial tanpa merasa insecure bahkan merasa bahwa diri kita tidak berharga? Jawabannya ialah Self Love. Self Love sendiri sangat penting untuk membentengi diri kita dari rasa insecure atau rendah diri karena insecure sendiri membuat kita merasa tidak aman di suatu kondisi dan merasa cemas setiap waktu. Ada beberapa hal yang dapat kita bangun untuk menerapkan self love dalam diri kita sendiri, yaitu sebagai berikut :

1) Belajar Untuk Mengenal Diri Sendiri                                                                          

Mengenal diri sendiri dalam artian adalah kita harus mengetahui kekurangan, kelebihan, keinginan yang kita miliki. Memang tidak mudah, namun jika kita sudah mengenalinya maka kita akan berdamai dengan segala kekurangan yang kita miliki dan kita akan menyadari bahwa tidak ada manusia yang sempurna.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun