Mohon tunggu...
Mariemon Simon Setiawan
Mariemon Simon Setiawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Silentio Stampa!

Orang Maumere yang suka makan, sastra, musik, dan sepakbola.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Messi, Pedri, dan Gairah yang Telah Kembali

11 Januari 2021   21:02 Diperbarui: 13 Januari 2021   13:50 1669
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasu: Kapten Barcelona Lionel Messi (kiri) merayakan gol bersama Pedri. (sumber: AFP/CESAR MANSO via kompas.com)

Selepas kekalahan memalukan tersebut, Messi tampak kurang bergairah. Publik mengira bahwa semua akan kembali normal menjelang musim baru nanti. Namun, situasi tampaknya belum berubah. Ia dikabarkan akan hengkang dari Barcelona. Ronald Koeman yang menjadi pengganti Setien melepas Luis Suarez ke Atletico Madrid. Ivan Rakitic kembali pulang ke Sevilla.

Di awal musim 2020/2021, Barcelona tampak terseok-seok. Mereka kalah dalam El Classico, takluk dari Atletico Madrid, dan dipermalukan tim liliput penakluk raksasa: Cadiz.

Performa yang kurang stabil itu menimbulkan keraguan akan hasil yang diterima Barcelona di akhir musim nanti. Messi yang menjadi tulang punggung tim tampak harus berjuang untuk keluar dari trend buruk tersebut. Namun, Messi selalu berjuang untuk mengangkat performa tim kembali ke jalur juara. Dan hal itu tampaknya sudah mulai terasa. Messi mulai bergairah.

Hasil positif yang diperoleh Barcelona dalam beberapa laga terakhir telah menunjukkan hal tersebut. Peremajaan tim racikan Ronald Koeman pun mulai terlihat, meski beberapa kelemahan harus terus ditambal.

Duet bek muda Oscar Mingueza dan Ronald Araujo terus mendapat banyak kesempatan tampil saat Gerrard Pique masih menderita cedera. Sergino Dest makin impresif, mengimbangi Jordi Alba di pos bek kiri. Frenkie  de Jong makin gemilang. Ousmane Dembele yang telah sembuh dari cedera tampil bagus.

Dan jangan lupakan si pemuda yang akhir-akhir ini punya chemistry bagus bersama Lionel Messi: Pedri.

Sejak muncul dalam skuad utama Barcelona, Pedri diragukan bakal punya banyak jam terbang. Namun di luar dugaan, Pedri berhasil mencuri perhatian. Penampilan impresifnya berujung pada kepercayaan Koeman yang kerap menyertakan namanya sebagai starter. Dan tentu saja, Pedri memberi harapan cerah kepada publik Barcelona. Ia mampu membentuk kerjasama apik bersama Lionel Messi.

Kombinasi dua pemain senior-junior ini tergambar jelas dalam dua assist  Pedri via backheel untuk dua gol Messi saat melawan Real Valladolid dan Athletic Bilbao.

Dalam laga melawan Real Valladolid pada 23/12/2020 lalu, di depan kotak pinalti Real Valladolid, Pedri memberi umpan backheel yang membuat para pemain lawan pangling. Messi yang menerima umpan tersebut segera menusuk ke dalam kotak pinalti lalu melesakkan bola ke dalam gawang dengan kaki kirinya.

Hasilnya, terciptalah gol ke-644 Lionel Messi untuk Barcelona. Gol ini pada menempatkan Messi sebagai pencetak gol terbanyak untuk satu klub, menggeser posisi Pele dengan 633 gol untuk Santos. Gol bersejarah ini tidak terlepas dari kecerdikan Pedri yang menipu bek lawan dan dituntaskan dengan penuh ketenangan oleh Lionel Messi.

Gol dengan skema yang sama kembali tercipta dalam laga melawan Athletic Bilbao pada 7/1/2021 lalu. Pedri kembali mengelabui bek lawan dengan backheel-nya. Messi yang menerima umpan matang tersebut langsung melepaskan tembakan yang tak dapat dimentahkan kiper Bilbao. Messi tampak tersenyum bahagia dalam selebrasinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun