Mohon tunggu...
Mansari
Mansari Mohon Tunggu... Dosen - Memberikan informasi dan inspirasi

Masyarakat Biasa yang selalu ingin bersukaria dengan kata

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Menulis Ibarat Anak Menangis

6 Juni 2021   23:01 Diperbarui: 6 Juni 2021   23:26 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Dokumentasi Pribadi

Tadi pagi berkesempatan menyuap nasi anak. Awalnya anak merengek-rengek meminta nasi yang sedang saya makan. Tak tega melihatnya meminta secara terus menerus akhirnya tangan saya pun mulai menyuapnya secara perlahan. 

Beberapa suapan dimakan dengan baik, pada suapan ke sekian kali akhirnya dia menangis seolah-olah ingin menyampaikan sesuatu kepada saya. 

Nangisnya semakin kencang dan rasa penasaran saya semakin menjadi jadi dibuatnya. Saya pun berpikir kenapa tiba-tiba menangis. Kemudian saya melihat ada sesuatu yang salah yang dimakannya. 

Ternyata setelah diselidiki dadar yang masuk ke mulutnya terdapat potongan cabe rawit di dalamnya. Itu akibat kealpaan saya yang tidak melihat cabe yang terselip di dalam telur dadar sehingga masuk ke dalam mulutnya.

Begitulah perumpamaan kita dalam menulis.  Seolah-olah ada sesuatu yang ingin disampaikan kepada pembaca. Penulis menyampaikan sehingga pembaca dengan membaca tulisan yang disajikan dapat merubah pikiran orang lain serta memberikan pemahaman baru bagi orang lain atas hal-hal yang sebelumnya belum diketahui. Apalagi para kompasianer yang tentunya memiliki berbagai pengalaman, pendidik, lingkungan kerja, ragam budaya dan komunitas sosial yang berbeda. Pastinya memiliki ragam informasi yang sangat bermanfaat bagi orang lain yang membacanya. Orang yang menyukai masak memasak, kemudian menuliskan topik tentang memasak, yang memiliki pengalaman peningkatan karir dalam dunia kerja dapat berbagi tips sehingga bisa dijadikan contoh oleh yang lain untuk meningkatkan jabatannya,  seorang yang memahami hukum dapat menyampaikan pengalaman dan pemahamannya terhadap hukum yang berlaku di Indonesia sehingga orang lain yang membaca dapat memberikan nuansa baru kepada khalayak ramai manakala mengakses tulisannya, dan contoh lain sebagainya. Kalau amunisi hanya mematikan satu orang tapi satu tulisan bisa memberikan pengaruh dan merubah paradigma orang yang membacanya ribuan bahkan ratusan orang yang membacanya. 

Intinya adalah sampaikanlah pengalaman dan pengetahuan itu dengan tulisan.  Melalui tulisan itu kita telah memberikan ilmu dan pengetahuan baru kepada orang yang membacanya. Sampaikanlah dengan gaya bahasa sendiri, meski kadang kurang bagus tatanan kalimatnya. Anak saja bisa menyampaikan sesuatu dengan menangis dan orang dewasa dapat memahaminya apalagi kita manusia dewasa yang tentunya dengan akal pikiran dan pengalaman dapat membagikan kepada orang lain sehingga memiliki manfaat baginya setelah membaca tulisan kita. Seburuk apapun tulisan kita adalah tulisan kita. Heheehe

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun