Mohon tunggu...
Abdulrozak Asm
Abdulrozak Asm Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Saya Seorang Suami dan Ayah Beruntung.

Seorang Suami dan Ayah Beruntung. Catatan lain saya di sini www.catatanabdul.web.id

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Ini Cara Aku Memulai Hidup Sehat Dengan Cara Enak

31 Juli 2018   16:56 Diperbarui: 31 Juli 2018   17:24 282
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahu tidak rasanya memiliki badan yang beratnya lebih?

Kalau aku nih ya rasanya itu berat, tidak lincah. Maklum badanku itu seperti pada foto diatas itu, meskipun di foto dari bawah bagian yang paling terlihat ternyata perutnya. hehehehe... 

Aku sadar jika saat ini pola hidupku kurang sehat, kurang olahraga dan kurang makanan berserat. Dan akupun sudah merasakan efeknya. Paling tidak efek negatifnya itu aku tidak bisa selincah dulu ketika aku merebut hati istriku. hi..hi..hi..

Bermula dari kesadaran itu, akupun bertekad ingin merubah pola hidupku yang kurang olahraga dan kurang makanan berserat tersebut.

Maka setiap pagi atau sore hari dimulai dengan hal - hal yang ringan aku bertekad akan bejalan paling tidak 1 km. Tergetku kedepan akan bisa dilakukan tidak dengan berjalan melainkan berlari. Ingat berjalan maju 1 km dan kembali lagi dengan rute yang sama berarti total jarak tempuh adalah 2 km.

Mungkin bagi sebagian orang berjalan atau berlari yang hanya total 2 km bukanah hal yang sulit tapi tidak bagi yang kurang olahraga dan berat badannya sudah melebihi batas. Waw rasanya lumayan juga. Meski jika berjalan saja bukan hal yang sulit, tapi jika harus lari mejadi hal yang sangat luar biasa. Rasanya itulah targetku bisa lari dengan enteng karena berat badanku sudah ideal sejauh paling tidak 2 km.

Kegiatan tekadkupun dimulai setiap pagi yaitu sebelum pekerjaan.  Aku berjalan dipinggir pantai karena kebetulan tempat kerjaku tidak jauh dari pantai hanya beberapa meter saja dari pantai.

Hari pertama aku jalani dengan santai dan tidak sulit namun karena santai waktu untuk melakukannya tidak begitu cepat.

Hari keduapun bisa ku lalui. Karena hari sebelumnya waktu yang kuperlukan tidak begitu cepat, maka hari kedua aku selesaikan dengan lebih cepat. Bukan hanya itu bahkan jaraknyapun lebih jauh meski hanya sedikit.

Hari ketiga, ke empat dan sampailah 1 minggu hingga akhirnya aku berpikir jika cara berjalan yang aku lakukan ini bisa dibilang terlalu mudah bagiku, maka aku bertekad diakhir minggu menambah dengan lari - lari kecil. Dan ternyata cara ini membuat aku ngos ngosan.

Karena aku merasa kondisiku cukup ngos - ngosan dengan berlari - lari kecil, aku berpikir harus tetap menjaga supaya aku tidak kecapean namun tetap berolahraga. Untuk mensiasati hal tersebut lariku tidak langsung banyak, hanya sekitar 200 meter dan paling jauh 300 meter saja sisanya masih kulakukan dengan berjalan kaki. Luar biasa cara yang aku lakukan ini membuat hidupku sedikit berbeda lebih segar dari biasanya karena keluar keringat dan aku merasa lebih semangat karena aku lakukan dengan penuh kerelaan dan penuh harapan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun