Mohon tunggu...
Ahmad Saukani
Ahmad Saukani Mohon Tunggu... Administrasi - pensiun bukan lantas berhenti bekerja

pensiun bukan lantas berhenti bekerja

Selanjutnya

Tutup

Sosok Pilihan

Debat Kemarin Adalah Panggungnya Sandiaga Uno

18 Januari 2019   21:07 Diperbarui: 18 Januari 2019   21:37 912
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cawapres Sandiaga/kompas.com

Sampai sore hari ini di dunia medsos masih ramai dibahas tentang debat kemarin malam. Yang saya catat terutama adalah banyaknya yang menyoroti cara Jokowi dan Yai Makruf berdebat. Mereka bilang "debat kok  lihat contekan"

Apa boleh buat KPU sudah memutuskan bahwa materi debat memang sengaja dibocorkan sebelum acara debat dengan maksud jangan sampai ada yang dipermalukan.

Jadi harap maklum kalau jawaban sudah dipersiapkan oleh para paslon. Cuma siapapun yang mengikuti acara debat tersebut menyaksikan pasangan Jokowi dan Kiai Makruf berdebat dengan cara membaca yang sepertinya sudah dipersiapkan sementara cara seperti itu tidak dilakukan oleh pasangan Prabowo-Sandi.

Saya tak ingin lanjut membahas masalah debat dengan contekan tersebut. Yang banyak disoal Netizen. Saya lebih tertarik sedikit membahas tentang performa Sandiaga Uno sebagai Cawapres mendampingi Prabowo dalam acara debat tersebut. 

Banyak yang sepakat acara debat tersebut ternyata menjadi panggung buat Sandiaga Uno. Sandi tampil luar biasa, cerdas dan tangkas menyempurnakan narasi-narasi Prabowo sehingga keduanya nyaris tampil sempurna.

Sandiaga Uno siapa sangka berangkat ke dunia politik sebagai pengusaha muda yang sukses, boleh dibilang nol pengalaman politik langsung meroket menduduki jabatan bergengsi di tanah air sebagai Wakil Gubernur DKI. Selama masa kampanye. Kita saksikan Sandi bergerak begitu lincah sebagai Cawapres mengunjungi masyarakat para pendukungnya, bahkan calon pemilih yang diperkirakan belum menentukan pilihan.

Sandiaga kita saksikan kunjungannya ke tiap daerah selalu mendapat sambutan yang luar biasa  dari masyarakat. Dalam acara debat perdana kemarin kembali Sandiaga mempertontonkan kepada kita semua kecerdasan dan ketangkasannya dalam mendampingi Prabowo.

Narasinya memperlihatkan pemahamannya tentang materi debat. Gayanya yang low frofil dengan kata-katanya terukur, prilakunya ketika bertemu dengan yang boleh dibilang sebagai rivalnya terutama sikapnya dalam menghadapi Yai Makruf begitu santun. Sandiaga sudah memperlihatkan kapasitasnya yang paripurna sebagai calon pemimpin bangsa besar ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun