Mohon tunggu...
MamikSriSupadmi
MamikSriSupadmi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Anggota Bank Sampah Desa. Anggota Fatayat Muslimat NU Ranting

Selanjutnya

Tutup

Beauty

Tetap Bermasker Cantik untuk Aktivitas Publik

21 Mei 2022   19:02 Diperbarui: 21 Mei 2022   19:11 52
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beauty. Sumber ilustrasi: Unsplash

     Di masa pandemi kemarin, selain masker kesehatan berwarna polos kita pastinya juga mengoleksi masker masker yang coraknya lebih fashionable. Selain berfungsi untuk mempercantik penampilan dan mix max dengan baju, masker yang ceria juga menciptakan suasana imun yang lebih gembira, bahagia dan percaya diri. Hal tersebut termasuk modal penting agar lahir batin kita tetap sehat damai senantiasa.

     Kebiasaan memakai masker yang pada awalnya terpaksa karena harus berdisiplin dan berdamai dengan situasi lingkungan pandemi, saat ini bagi saya dan beberapa orang mungkin malah menciptakan kenyamanan tersendiri. Kenyamanan sekaligus rasa aman. Pernyataan mengenai kelonggaran pemakaian masker juga saya sambut biasa saja. Bukan euforia yang sifatnya  tergesa gesa segera ingin menampilkan riasan wajah atau senyuman termanis kita ke  ke khalayak seperti tahun tahun sebelumnya. Bukan tanpa sebab saya masih merasa aman dan nyaman memakai masker. Lingkungan pekerjaan dan mata pencaharian disekitar pasar mengharuskan menyiapkan masker untuk menghimdari debu dan interaksi dengan banyak pelanggan. Jadi menurut saya, tetaplah merasa aman dan nyaman bermasker sesuai dengan lingkungan interaksi kita sehari sehari. Dimana saja sih bermasker tetap perlu ?

1. Pasar tempat bertemu banyak orang dengan situasi kesehatan masing masing orang yang tidak kita ketahui.

2. Pelayanan kesehatan, Apotek dsb.

3. Bank, ATM , layanan yang sifatnya finansial / pembayaran.

4. Undangan hajatan keluar wilayah tempat kita tinggal karena sebagai tamu belum pasti kita mengenal undangan tamu lainnya.

5. Menengok adik bayi atau bertemu anak anak kecil karena kita yang harus punya kesadaran menjaga mereka.

      Tips agar tetap betah dan nafas merasakan aroma segar dalam bermasker salah satunya adalah meneteskan minyak kayu putih di kertas tissue dan kita selipkan dimasker yang akan kita pakai. Rasanya hmmm seperti Healing aroma terapi menurut saya. 

     Percantik juga tampilan maskernya apabila kita tidak setiap saat memakai masker, kecuali untuk acara atawa keperluan tertentu. Masker brokat, motif batik, kembang kembang dan juga bolehlah motif merahputih kita pilih. Biarlah yang melihat merasakan aura cantik, percaya diri dan tularkan prinsip mengenai kesadaran tetap aman nyaman dan modis bermasker untuk kegiatan yang dirasa tetap urgent berMasker. Saya punya motif Batik kawung untuk koleksi masker modis saya. Serasi untuk aneka kegiatan. Bersyukur akhirnya pelonggaran bermasker diterapkan Pemerintah. Ini berarti berita tingkat kesembuhan, kesehatan masyarakat membaik. Ada yang tetap merasa nyaman dan aman bermasker? Silahkan. Maskernya yang penting harus layak pakai, menunjang kesehatan dan bersih. Masker cantik semoga sedap dipandang mata.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun