Mohon tunggu...
M. Ali Amiruddin
M. Ali Amiruddin Mohon Tunggu... Guru - Penulis Biasa

Warga negara biasa yang selalu belajar menjadi pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Hobby Artikel Utama

Ketika Buah Hati Meminta Buku, Bagai Surga Mengalir dalam Diri Orangtua

8 September 2018   21:22 Diperbarui: 9 September 2018   14:55 1970
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: kompas.com/Ramdhan Triyadi Bempah

Dua hari yang lalu putra kedua kog tiba-tiba meminta dibelikan buku komik. "Pak, aku minta dibeliin buku komik ya! Nanti." Dalam batinku kog ndengaren (tidak biasanya) meminta dibelikan buku. Padahal setiap hari adalah hari untuk meminta jatah memakai gawai untuk bermain gim. Permainan yang menuntutnya fokus adegan laga. Jadi ada was-was juga kalau setiap hari berhadapan dengan gawai. 

Entah berkaitan masalah kejiwaan yang menurut rumor bisa berpengaruh pada kejiwaan seseorang atau pengaruh lain yang berkaitan dengan fisiknya karena faktor radiasi yang terus menerus memapar pada fisik.

Meskipun ada rasa takut akan beberapa bahaya penggunaan gawai tersebut, alhamdulillah dengan mengenal gim, paling tidak dia sudah bisa mencari pengetahuan lain dari browsing di internet. 

Seperti ketika mendapatkan tugas sekolah dan dia kesulitan mencari informasinya dari buku, maka kami latih untuk mencoba mencari referensi dari internet, sembari kami berikan masukan apakah informasi itu keliru atau tidak. 

Zaman modern yang semua serba  teknologi, sepertinya akan sulit sekali melarang anak-anak memanfaatkan teknologi ini. Yang bisa dilakukan adalah memberikan informasi yang benar bagaimana memanfaatkannya secara bijak, dan tentu saja memberikan batasan dan pengawasan agar tidak terlalu berlebih-lebihan dan tidak salah dalam memanfaatkannya.

Namun, ketika pintanya kali ini adalah buku, saya dan istri tidak bisa menolak dan berusaha untuk segera membelikannya. Padahal sehari sebelumnya juga sang anak meminta dibeikan kamus dan LKS. 

Dalam batin saya, semoga keinginannya akan buku memicu dirinya untuk banyak membaca dan bermain-main dengan imajinasi. Nah kebetulan buku yang diminta adalah komik, maka tak seberapa lama saya pun mengiyakan permintaannya dan menuju ke salah satu toko buku di kota kami.

Kebetulan buku yang diminta ada dengan alternatif judul lain, endingnya buku tentang detektif conan, doraemon dan naruto pun saya beli untuk bisa dibawa pulang.

Dokumen pribadi
Dokumen pribadi
Membaca buku, melatih imajinasi dan daya kreativitas anak

Saya kira pengalaman dan pengetahuan akan banyak ditemui oleh anak-anak usia sekolah. Lebih khusus dari sebuah buku yang dibaca. Nah, dengan membaca buku, ternyata juga merangsang keinginannya untuk melakukan sesuatu, membuat produk yang boleh jadi bagi orang tua tempo dulu, membaca buku adalah sesuatu yang membosankan. Alasannya boleh jadi "lebih baik bekerja di sawah atau nyari rumput daripada membaca buku". 

Dan saat ini kebutuhan akan pengetahuan yang  sangat diperlukan bagi anak terlalu mudah untuk diperoleh. Beruntung saat ini buku-buku sudah banyak beredar di kalangan masyarakat, sehingga begitu mudahnya setiap orang mengakses informasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun