Mohon tunggu...
Maksimus Masan Kian
Maksimus Masan Kian Mohon Tunggu... Guru - Guru Kampung

Pria

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Kebutuhan Turis akan Informasi

22 Agustus 2019   12:30 Diperbarui: 22 Agustus 2019   12:43 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokpriSeorang Turis sedang membaca informasi objek wisata NTT di Bandara Eltari Kupang, Kamis 22 Agustus 2019. Sumber foto: Maksimus Masan Kian

Hal pertama dan penting yang dibutuhkan oleh seorang Turis adalah informasi. Dengan informasi, ia dapat mengetahui dan mempelajari tujuan wisata atau rekreasi dan kapan waktu yang tepat untuk menjatuhkan pilihan berwisata. 

Ruang atau titik informasi perlu ditempatkan pada posisi atau media yang strategis. Salah satu tempat strategis adalah di Bandara. Kenapa di badara? di tempat inilah, banyak Turis yang akan mengakses informasi itu. Selain mengakses melalui media online.

Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi propinsi di wilayah Indonesia bagian timur yang saat ini ramai dikunjungi para Turis. Ramainya kunjungan Turis ke wilayah NTT, sebab propinsi kepulauan ini, memiliki ragam kekayaan wisata alam, budaya, religi seremoni culture, dan alat musik tradisional yang menarik. Bentangan Pulau Timor, Flores, Sumba, Alor, Lembata, Sabu, Rote masing-masing memiliki kekayaan wisata yang luar biasa.

Dari Manggarai Barat, misalnya, ada Capital City, Pede Beach, Batu Cermin, Komodo Island, Traditional Caci Dance. Sumba Barat Daya ada Pasola, Hand Wafing, Beatufull Panoramic, di Belu ada Kolam Susuk, Maubesi Hasan Bay, Lamak Neen Village, Kewar Vilage. Ngada memiliki Bajawa Is Capital City, Bela Traditional Village, Bena Traditional Village, Traditional Boxing. Rote Ndao memiliki Sasando, Rote Ndao, INT'L Surfing, Fishing. Kabupaten Flores Timur memiki Holly Friday Procession, Meting Doeng Beach, Oka Hot Spiring, Riangsungge Beach, Mudakeputu Culture dan lain-lain.

Butuh Pembaharuan Informasi
Hari ini, Kamis (22/8/19) saya berada di Bandara Eltari Kupang, NTT. Transit dalam perjalanan Solo-Jakarta, dan seterusnya ke Flores Timur sore nanti. Saya mengamati beberapa kali Turis menghadap ke papan informasi seputar wisata NTT dan membaca informasi yang tertulis di papan tersebut.

Saya turut membaca informasi yang terpajang persis di sisi kanan pintu kedatangan, Bandara Eltari Kupang. Ukurannya tidak terlalu besar. Papan tersebut berisi berbagai informasi seputar objek wisata alam, budaya, religi, juga alat musik yang ada di wilayah NTT.

Ada satu catatan untuk pihak terkait yang mengatur penempatan informasi ini bahwa, perlu adanya pembaharuan informasi. Ada banyak obyek wisata alam di NTT yang akhir -akhir ini mulai berkembang, belum tertera pada informasi ini. Juga beberapa obyek wisata alam yang sudah tidak lagi terawat, masih tertera pada papan informasi tersebut.

Penulis mengambil contoh di Kabupaten Flores Timur. Misalnya Pulau Meko, saat ini ramai dikunjungi, Pantai Watotena, Pantai Oa, Asam Satu Beach, tidak tertera dalam pada papan informasi tersebut. Sementara, Pantai Meting Doeng yang saat ini sudah tidak terawat akibat abrasi tertulis pada papan informasi tersebut.

Semoga catatan kecil ini bisa menjadi perhatian pihak terkait untuk pembaharuan informasi. Hal ini penting dan bermanfaat memenuhi kebutuhan Turis dalam mengakses informasi dan bisa nyaman menikmati objek -objek wisata di NTT.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun