Mohon tunggu...
Sucahya Tjoa
Sucahya Tjoa Mohon Tunggu... Konsultan - Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Pilihan

Perkembangan Kapal Induk Ke-3 Tiongkok "Fujian"

26 April 2023   20:28 Diperbarui: 26 April 2023   20:35 861
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: scmp.com

Pada 22 April 2023, Jaringan Global Kantor Berita Xinhua dan media domestik besar Tiongkok lainnya merilis laporan satu kalimat bahwa 23 April  2023 adalah hari lahirnya Angktan Luat Tiongkok atau HUT AL-PLA yang ke-74.

Tepat hari itu uji kekuatan kapal induk Fujian, dan uji tambatan dilakukan dengan lancar. Memang tradisi dari angkatan bersenjata Tiogkok secara umum, semakin sedikit kata yang dirilis, justru semakin besar kerja nyatanya.

Uji coba tambatan berlangsung bersamaan dengan pemasangan, yang dapat menghemat waktu, kata penyiar negara.

Uji coba tambat menguji semua sistem di kapal, mulai dari tenaga penggerak hingga peralatan mekanis, dalam hal cara kerjanya secara individu maupun bersama.

Ini berarti kapal induk ketiga Tiongkok, kapal induk Fujian, sudah tidak jauh lagi dari hari penting untuk memasuki layanan pada AL-PLA. Baca:

Kapal Induk Tipe 003 AL-PLA Mulai Diluncurkan

Sebuah laporan lebih lanjut dari "Situs Global" mengatakan bahwa hanya dengan tiga kapal induk Tiongkok masih jauh dari cukup. Saat kapal induk ke-3 AL-PLA Fujian menyelesaikan uji coba laut, secara resmi akan memasuki layanan dan akhirnya membentuk efektivitas tempur, saat itu AL-PLA akan benar-benar memasuki era tiga kapal induk.

Namun, karena luasnya wilayah laut Tiongkok, hanya dengan tiga kapal induk Liaoning, Shandong dan Fujianjelas dinyatakan akan tidak dapat memenuhi kebutuhan AL-PLA untuk operasi diseluruh perairan dan laut Tiongkok.                                               

Oleh karena itu, di masa depan, Tiongkok tampaknya terikat untuk membangun lebih banyak kapal induk skala besar baru. Pada saat yang sama, dengan layanan kapal induk Fujian, pesawat berbasis kapal induk baru untuk mendukung kapal induk baru juga akan mengungkap misteri secara bertahap.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun