Mohon tunggu...
mahmudatun nisa
mahmudatun nisa Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Iiq anur Jogyakarta

Mahmudzatun Nisa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Berjalan dengan Al-Qur'an

17 Januari 2021   10:05 Diperbarui: 17 Januari 2021   10:40 210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kita harus bisa menjaga firman Allah SWT itu dengan terus memuliakannya. Memuliakan Al Quran merupakan kewajiban bagi setiap muslim. Sebab, Al Quran merupakan firman Allah SWT yang perlu kita jaga. Untuk mendekatkan diri kita pada Al Quran, kita perlu memperhatikan adab-adabnya. Terutama ketika kita akan membacanya. Sebab dengan membaca Al Quran, sama halnya kita sedang mendengarkan apa yang telah Allah SWT utarakan. Di dalam Al Quran telah dijelaskan jalan terbaik menuju kebenaran dan keselamatan. Maka, jika kita ingin selamat di dunia ini dan memperoleh kebahagiaan yang kekal di akhirat, dekatkanlah diri kita pada Al Quran.


Bagaimana adab-adabnya membaca Al Quran yang baik itu ?


Sebagaimana kita ketahui, bahwa adab membaca Al Quran itu yaitu membaca ta’awudz, sebagaimana firman Allah SWT, “Apabila kamu membaca Al Quran, hendaklah kamu meminta perlindungan kepada Allah dari syaithan yang terkutuk.” (QS. An-Nahl [16]: 98). Membaca Al Quran dengan tartil (sesuai dengan kaidah-kaidah tajwid), sebagaimana firman Allah SWT, “Dan bacalah Al Quran itu dengan tartil.” (QS. Al-Muzzammil [73]: 4). Hendaklah dalam keadaan suci, sebagaimana hadis Rasulullah yang bersabda, “Sungguh aku membenci jika aku berdzikir kepada Allah dalam keadaan tidak suci.” (HR. Abu Dawud). Membersihkan mulut sebelum membaca Al Quran dengan siwak. Memilih tempat yang bersih. Hendaknya merenungi apa yang terkandung didalam Al Quran. Memohon rahmat Allah jika melewati ayat-ayat rahmat dan meminta perlindungan dari kejelekan ketika melewati ayat-ayat adzab. Tidak membaca Al Quran dalam keadaan mengantuk.


Apa manfaat yang terdapat pada Al Quran itu ?


 Membaca Al Quran sudah tidak diragukan lagi karena banyak memberikan manfaat bagi manusia. Dari masa ke masa, semakin banyak hasil penelitian ilmiah yang membuktikan hal tersebut, termasuk salah satunya adalah membacanya dengan bersuara. Perintah membaca Al Quran itu turun dari Allah langsung sehingga tidak perlu diragukan kebenarannya. Namun sebagai manusia, rasa penasaran itu selalu ada dan itu semua tak lain sebagai sarana untuk semakin menambah keimanan kita terhadap Allah. Manfaat ini terlihat dari adanya perubahan secara psikologis. Mereka yang butuh penyembuhan secara psikologis, merasakan dampaknya, terutama yang sedang depresi dan sedih. Mereka merasakan kedamaian di dalam diri saat Al Quran dibacakan.
Terdapat waktu terbaik dalam membaca Al Quran.

Waktu-waktu terbaik membaca Al Quran itu diwaktu pagi hari sebelum memulai beraktivitas karena itu sangat baik bagi kesehatan tubuh. Ibaratnya tubuh mendapat energi bergizi dan menjadi semangat untuk membaca Al Quran dengan bersuara. Sel-sel tubuh dengan maksimal menjalankan tugasnya seharian itu. Waktu lain yang sangat baik untuk membaca Al Quran dengan bersuara adalah di malam hari. Saat tubuh terasa lelah dan butuh istirahat, maka bacaan Al Quran menjadi obat untuk memberikan nutrisi bagi sel-sel tubuh yang telah banyak melakukan aktivitas seharian tadi. Selain itu malam hari suasana sekitar juga terasa lebih tenang dan hening dibandingkan dengan hingar-bingarnya siang hari. Jadi bisa memberikan rasa nyaman kepada kita, juga agar senantiasa bisa fokus mendengarkan apa yang telah Allah SWT utarakan pada ayat-ayat terbaik yang terdapat dalam Al Quran.
Cara kita bisa bersama dengan Al Quran.
Rasakan dan resapi setiap huruf yang keluar dari mulut kita, karena membaca Al Quran tidak sebatas bacaan tanpa makna dan manfaat. Meskipun tidak mengerti artinya tapi hayati dan nikmati setiap ayat yang keluar karena kita sedang membaca surat cintanya. Insyaallah sel-sel rusak yang berpotensi menjadi penyakit akan luruh dengan bacaan Al Quran ini bahkan tanpa kita menyadarinya. Dan membaca Al Quran itu tidak menghabiskan banyak waktu, waktu yang kita gunakan untuk membaca Al Quran itu tidak hilang begitu saja karena sebenarnya Allah akan mengganti dengan keberkahan yang berlipat ganda. Dan banyak keberkahan pula yang didapat didalam kita hidup dengan Al Quran. Dan kelebihan lainya yang terdapat pada Al-Quran yaitu membaca dan menghayati isi kandungan Al Quran dapat menghidupkan hati dan jiwa manusia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun