Mohon tunggu...
Mahestha Rastha A
Mahestha Rastha A Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Tidak Suka Baca Buku? Coba Baca Artikel Ini Bikin Auto Rajin Membaca!

28 Februari 2021   13:12 Diperbarui: 1 Maret 2021   00:32 1642
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: pixabay.com

Membaca. Sepertinya ini sesuatu yang relatif membosankan bagi sebagian besar orang. Sampai saat ini, banyak masyarakat yang relatif malas sekali membaca, tapi anehnya cerewet sekali kalau di media sosial. Mungkin itu menjadi salah satu faktor minat baca masyarakat Indonesia tidak meningkat-meningkat. Karena masyarakatnya sudah beralih fokus. Bukan sesuatu yang membuatnya berwawasan, tapi sesuatu yang membuatnya terhibur dan bermalas-malasan.

Kenapa saya membuat artikel ini? Hal ini saya maksudkan untuk mendorong minat baca masyarakat. Saya bukan orang pemerintahan. Saya pun bukan orang yang berpengaruh di negara ini. 

Tapi saya harap dengan adanya artikel ini, saya turut andil dalam memajukan minat baca masyarakat Indonesia. Walau hanya sekadar tips dan motivasi. Tapi, walau hanya sekadar tulisan, semoga apa yang tersaji bisa menjanjikan untuk diterapkan.

Dilansir dari kominfo.go.id, menurut data UNESCO, minat baca masyarakat Indonesia sangat memprihatinkan, hanya 0,001%. Itu artinya, dari seribu orang Indonesia, hanya satu orang saja yang rajin membaca! Bahkan data PISA tahun 2018 pun membuktikan rendahnya minat baca masyarakat kita. Indonesia berada pada urutan ke-72 dari 78 negara pada kategori membaca. 

Nah, itulah kenapa, dalam artikel ini saya coba sharing ke teman-teman semua tentang bagaimana agar minat baca kita bisa meningkat. Apalagi pelajar  yang memang masih mencari jati diri dan memerlukan berbagai bidang ilmu agar pikirannya lebih terbuka tentang masa depan. 

So, apa yang saya sajikan ini berbeda. Saya harap kamu bisa menerapkan ini untuk menumbuhkan minat bacamu.

Tapi sebelum ke arah sana, saya akan informasikan ke kamu semua tentang berbagai tips BIASA yang sering disampaikan orang-orang dan internet untuk menumbuhkan minat membaca seseorang. Biasanya, kalau kamu ketik di internet, maka akan keluar tips-tips berikut:

1. Alokasikan waktu khusus membaca

2. Membeli buku baru setiap bulan

3. Mempunyai target menyelesaikan buku

4. Manfaatkan waktu menunggu untuk membaca

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun