Mohon tunggu...
mafazatun nurul izzah
mafazatun nurul izzah Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

pend.islam anak usia dini / UIN MALIKI MALANG

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Emosi dan Temperamen pada Anak

15 Februari 2020   02:21 Diperbarui: 15 Februari 2020   02:24 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Emosi yang disadari, biasanya emosi ini muncul ketika anak berusia -+ 3 tahun, anak akan merasa bangga ketika ia telah mampu menyelesaikan sebuah permasalahan, walaupun masalah tersebut sangat sederhana. Anak juga akan merasa malu ketia ia tidak mamapu memenuhi target yang diinginkan oleh anak.

Rasa bersalah juga akan muncul ketika anak merasa melakukan hal yang salah dihadapan orang lain. Bahasa dan pemahaman emosi pada anak-anak  pada perkembangan anak, anak akan semakin lebih mampu meningkatkan untuk membicarakan amsalah emosi.nya. pada usia 2-4 tahun anak akan lebih banyak memiliki istilah untuk menggambarkan rasa emosinya, mereka juga mulai belajar mengenai penyebab dan konsekuensi dari apa yang pernah dilakukan.

Masa Kanak-Kanak Madya dan Kanak-Kanak Akhir

Berikut ini beberapa perubahan yang terjadi pada masa kanak-kanak madya dan akhir.

  • Meningkatnya kemampuan dalam meahami emosi kompleks, seperti kebanggaan dan rasac malu.
  • Meningkatnya pemahaman bahwa orang lain juga mengalami lebih dari satu emosi.
  • Meningkatnya kecenderungan dalam memepertimbangkan kejadian-kejadian yang menimbulkan reaksi emosi tertentu.
  • Meningkatnya kemampuan dalam menutupi reaksi emosi yang bersifat negative.

Masa Remaja

Masa remaja merupakan masa yang dianggap sulit secara emosional.  Reed Larson dan Maryse Richardsv menemukan bahwa remaja memiliki emosi yang lebih ekstrem dan sering berubah-ubah dibandingkan dengan emosi orang tua. Seorang remaja akan menyatakan 5 kali lebih merasa senang dan 3 kali lebih merasa sedih ketimbang perasaan yang dialami oleh orang tua.

TEMPERAMEN

Temperamen merupakan karakteristik manusia cara biologis untuk mendekati dan bereaksi terhadap orang/obyek/situasi. Temperamen sanagt terikat erat dengan kepribadian. Sosok pribadi yang melekat pada diri seseorang bahkan seringkali Batasan antara temperamen dan kepribadian sangat samar.

Temperamen bisa dianggap sebagai dasar biologis dan emosional dan kepribadian. Temperamen pada bayi menunjukkan bayi pada gaya emosi dan reaksi tertentu. Sehingga bayi dapat memiliki kepribadian tertentu juga.

Klasifikasi dari Chess dan Thomas psikiater Stella Ches dan Alexander Thomas membagi temperamen menjadi tiga tipe  bagian dasar yaitu:

  • Easy child, anak yang mempunyai temperamen ini biasanya memiliki mood yang positif dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru.
  • Difficult child, anak yang mempunyai temperamen ini biasanya memiliki reaksi yang negative, mudah menangis rutinitasnya tidak teratur.
  • Slow-to-warm-up child, anak yang mempunyai temperamen ini biasanya memiliki tingkat  yang standar tidak positif dan tidak negatif  dan mood.nya rendah.

Klasifikasi dari Rothbart dan Bates menyimpulkan tiga dimensi besar yang dapat mewakilli apa yang dia dan John Bates temukan untuk menandakan struktur temperamen.

  • Extraversion/Surgency,  yang termasuk kelompok ini adalah antisipasi positif, impulsivitas, tingkat aktivitas, dan pencarian sensasi.
  • Negative affectivity, dengan ditandai dengan mudah marah dan ketakutan, anak yang termasuk dalam kelompok ini biasanya mudah stress
  • Efforiful control (self-regulation), yang termasuk dalam kelompok ini adalah focus dan pengalihan atensi. Kendali inhibitoris sensivitas presepsi dan kesenangan dalam intensitas rendah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun