Mohon tunggu...
faza
faza Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - pelajar

h! its faza and enjoy my own articel! just for my work of jurnalistic :>

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Raih Gelar Double Degree di Universitas Terbaik Dunia, Ini Resep Memotivasi Diri Ala Maudy Ayunda!

31 Juli 2021   12:24 Diperbarui: 31 Juli 2021   12:31 454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Maudy Ayunda, Aktris cantik sekaligus penyanyi yang multitalenta ini beberapa hari terkahir jadi perbincangan publik karena kelulusan S2 nya di Unversitas Stanford. Tak hanya berhasil lulus S2 di Universitas Stanford, Maudy juga berhasil keluar sebagai lulusan terbaik di Universitas Oxford pada tahun 2016 silam. Setelah ia berhasil lulus S1 di Oxford, ia melanjutkan S2 nya dengan diterima di universitas Stanford dan Universitas Harvard. Namun, akhirnya Maudy memutuskan untuk kuliah di Stanford dengan mengambil Joint Degree Program (JDP), yaitu 2 program pendidikan secara bersamaan dengan mengambil jurusan pendidikan dan Administrasi Bisnis. Tahun ini Maudy lulus dengan gelar Master of Arts (MA) dan Master of Business Administration (MBA). Gelar pendidikan S2 yang diperolehnya diselesaikan hanya dalam kurun waktu 2 tahun. 

Untuk mencapai itu semua tentu tidak mudah ya teman-teman. Lalu bagaimanakah cara memotivasi diri untuk tetap semangat dalam berpretasi? Berikut tips memotivasi diri ala Maudy Ayunda.

Menurut Maudy, cara memotivasi diri yaitu dengan mengenali diri sendiri. “Kenali apa yang kita suka, apa kekuatan kita, apa hobi kita, mengenal diri sendiri itu penting”, ucap Maudy. Ia juga singgung Untuk pelajar SMP/SMA, juga bisa mencoba mengenali diri sendiri. Kenali dengan mengetahui apa saja sih yang bisa membuat diri menjadi lebih semangat dan bergairah dalam belajar. Misal, dengan mengenali kelas/mata pelajaran apa saja yang disukai pada saat sekolah dan dari situlah kita bisa mendapatkan sinyal-sinyal dan akhirnya bisa tahu sebenarnya apa tujuan hidup kita dan untuk apa. "Hal-hal yang mengejutkan, hal-hal hebat datang ketika kalian mendorong diri sendiri dan ketika kalian tidak berada di zona nyaman," tuturnya.

Kemudian, jangan pernah takut bermimpi. Karena di dunia tidak ada mimpi yang terlalu tinggi untuk diraih. Menurutnya, semua hal patut dijadikan mimpi. Sebenarnya, mind-set nya saja yang harus dirubah. Salah satunya adalah dengan bagaimana caranya membuat mimpi itu jadi terkesan lebih concrete. Satu cara yang Maudy lakukan adalah dengan lay out plan atau menata letak rencana. Misalnya, kita punya mimpi yang sangat besar dan dari situ kita mulai break it down menjadi mimpi-mimpi kecil yang dirasa bisa dicapai satu persatu. Dan akhirnya, dari mimipi-mimpi kecil tersebut kita bisa mencapai mimpi yang sangat besar tadi. Menurut Maudy, dengan kita melakukan hal tersebut, akhirnya mimpi yang terkesan mustahil untuk dilakukan menjadi tidak terasa kemustahilannya dan mungkin sekali untuk diraih. Jika masih merasa terlalu tinggi, mungkin kita bisa rethink atau memikirkan kembali mimpi tersebut. Karena ada beberapa mimpi yang bisa di replace atau ditata ulang kembali. Jadi, sebenarnya mimpi kita adalah mimpi ini atau sesuatu yang lebih besar dari itu yang bisa kita raih di jalan yang berbeda.

Dan yang terakhir, adalah dengan meningkatkan kepercayaan diri. Dengan cara mengikuti banyak aktivitas dimana akhirnya kita bisa membangun self love atau cinta ke diri kita sendiri atau kebanggaan untuk diri kita sendiri. Cara agar kita bisa nyaman dengan diri adalah dengan mencoba hal baru hingga akhirnya kita bisa membangun diri sendiri dan memiliki dunia sendiri, dan dari situ akhirnya bisa tumbuh rasa kecintaan untuk diri sendiri, self love and self confidence.

Nah, itu tadi beberapa tips memotivasi diri ala Maudy Ayunda. Tips-tips diatas bisa kalian lakukan ketika tidak ada motivasi untuk menyemangati diri sendiri. Tidak ada mimpi yang terlalu tinggi untuk diraih, kenali diri sendiri dan ciptakan dunia kita sendiri. Tingkatkan kepercayaan diri kita, yakinkan diri bahwa mimpi yang dirasa mustahil untuk dilakukan pun akan bisa kita capai jika kita bisa menaklukan rasa takut dan bangkit dengan berani meraih apa yang kita impikan. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun