Mohon tunggu...
Lushyana Nurayshyah
Lushyana Nurayshyah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Pendidikan Seni Rupa UNS

Hobi berfantasi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

UNS Cetak Sejarah: KKN UNS 2020 Tanggap Corona

4 Juli 2020   11:41 Diperbarui: 4 Juli 2020   11:33 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(02/07/2020) Wonogiri, Lushyana Nurayshyah (NIM. K3217041)  merupakan salah satu mahasiswa semester 6 Universitas Sebelas Maret (UNS), program studi Pendidikan Seni Rupa FKIP atas bimbingan dosen pembimbing lapangan Bapak Drs. Pangadi., M.Si dapat menyelesaikan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Tahun 2020. KKN kali ini UNS memberikan wajah baru karena dilaksanakan di era pandemi virus Covid-19. Sesuai dengan Surat Edaran Rektor Universitas Sebelas Maret, Nomor: 13/UN27/SE/2020 Tanggal 26 Maret 2020 maka dengan demikian selama masa pandemi Covid-19 UNS membuka program KKN relawan penanganan Covid-19 yang dapat meringankan beban masyarakat.

KKN yang semestinya dilaksanakan pada periode Juli-Agustus 2020 harus dimajukan menjadi Mei-Juni 2020 dan mahasiswa dapat melakukan KKN sebagai relawan penanganan Covid-19 dengan senantiasa mematuhi protokol kesehatan. Bentuk kegiatan berupa penanganan Covid-19 di daerah masing-masing dan dilakukan secara individu.

Gadis yang sering disapa dengan nama Lushy ini mulai melakukan KKN pada tanggal 15 Mei 2020 dan berakhir pada tanggal 30 Juni 2020 yang termasuk dalam KKN UNS Covid-19 Tahap 2. Daerah yang menjadi sasaran lokasi adalah Dusun Kutukan Kulon, RT 02 RW 09, Desa Sendangrejo, Kecamatan Baturetno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Adapun tema yang diambil yaitu Supporting Pemahaman Masyarakat terhadap Covid-19 dengan 4 program kerja inti diantaranya pembuatan poster-poster pengenalan Covid-19 hingga  kebijakan New Normal, Pembagian sabun cuci tangan dan masker, pembuatan hingga pemasangan spanduk dibeberapa titik, dan melakukan sosialisasi secara daring tentang pemahaman Covid-19 di WAG (WhatApp Grub) dan juga diposting pada akun khusus Instagram.

Dengan pengalamannya (Lushy)  pada saat mengikuti mata kuliah Komputer Grafis ia terapkan pada kegiatan KKN ini  yaitu dengan membuat beberapa poster dan rebranding sabun pencuci tangan serta masker. Respon warga sangat positif karena posisinya beberapa warga banyak yang membutuhkan masker dan sabun pencuci  tangan, warga juga sangat terbantu karena dengan adanya poster tata cara mencuci tangan yang ditempelkan pada wadah pencuci tangan tiap-tiap rumah warga.

Dengan adanya kegiatan KKN ini, diharapkan lokasi yang dijadikan tempat melakukan program kerja dapat lebih paham tentang virus corona dan bagaimana caranya agar tetap sehat agar terhindar dari virus Covid-19.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun