Mohon tunggu...
Luqyana Izzati Kartika Utama
Luqyana Izzati Kartika Utama Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA PWK UNIVERSITAS JEMBER

Kota yang padat penduduk akan terus bertambah, jika tidak di kelola dengan baik akan menjadi lingkungan kumuh.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

UMKM Bersemi di Kota Pasuruan

14 September 2022   16:52 Diperbarui: 14 September 2022   17:04 280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Kota Pasuruan merupakan salah satu kota kecil di Jawa Timur, namun memiliki prospek yang strategis untuk menaikkan perekonomiannya. UMR yang berbanding terbalik dengan Kabupaten Pasuruan, banyak warga kota yang berbondong bondong untuk bekerja di Kabupaten Pasuruan. 

Padahal jika kita bisa mengelola sumber daya di Kota Pasuruan seperti meningkatkan industri dan kualitas dibidang pertanian serta UMKM mampu memberikan kontribusi untuk menaikkan perekonomian di Kota Pasuruan. 

Pada tahun ini Pemerintah Pasuruan mulai menggalakkan UMKM di Kota Pasuruan seperti mengadakan seminar, pameran, festival serta menyisihkan tempat di MPP (Mall Pelayanan Publik) untuk UMKM menjajakan barangnya. Kegiatan ini cukup memberikan hasil yang efektif untuk menaikkan perekonomian di Kota Pasuruan. 

MPP (Mall Pelayanan Publik) yang terletak di Jalan Wahid Hasyim dan tidak jauh dari  alun alun Kota Pasuruan. MPP ini merupakan salah satu fasilitas di Kota Pasuruan untuk memudahkan masyarakat untuk mengurus berbagai keperluan seperti mengurus perpanjangan SIM, membuat e-KTP, BPJS, Akta Kelahiran, Investasi serta sebagai sarana untuk UMKM dalam meningkatkan penjualan serta mempromosikan UMKM nya. 

Disana juga sering digunakan sebagai wadah sharing masyarakat, pembahasannya pun beragam dan menarik seperti bagaimana cara untuk mempromosikan produk dengan benar, produk UMKM apa yang sedang digandrungi masyarakat serta untuk menambah relasi dan memperluas jaringan dalam memperkenalkan dan menjualkan produk UMKM.

Salah satu produk UMKM yang menarik adalah sirup herbal yang diproduksi oleh hegarjayamu49, sebut saja Ibu Heny beliau merupakan ibu rumah tangga dan pemilik UMKM hegarjayamu49. Ibu Heny tidak hanya menjual sirup herbal namun minuman ringan yang saat ini juga digandrungi masyarakat pasuruan yaitu milky jelly yang lezat. 

Sirup herbal ini berawal dari masa pandemi yang dimana banyak orang sakit untuk terhindar dari pandemi covid tersebut salah satunya yaitu kita harus mengebalkan imunitas kita, dari situ Ibu Heny dan saudarinya membuat terobosan baru dalam obat herbal yang bisa dikonsumsi secara efektif dan efisien, menurut testimoni dari para pembeli banyak pembeli yang merasakan efeknya untuk menaikkan kekebalan imunitas. 

Sekitar bulan Maret 2022 lalu, kota Pasuruan menggelar pameran produk UMKM, tepatnya di gedung Harmonie. Pameran dibuka oleh Wali Kota Pasuruan, Saifra Yusuf (Gus Ipul). Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan tujuan untuk merevitalisasi perekonomian di tengah pandemi. 

Gus Ipul dan Mas Adi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membeli produk UMKM dari Kota Pasuruan, dengan menampilkan ikon-ikon industri mebel, industri logam, industri makanan, kerajinan dan produk lokal yang layak dipamerkan. Pemerintah Kota Pasuruan akan lebih banyak mendorong acara pameran UMKM di masa yang akan datang. 

Gus Ipul juga mengatakan, Pemkot Pasuruan menyiapkan banyak event tahun ini karena pariwisata merupakan penggerak ekonomi dari kota Pasuruan ke kota Madinah. “Event dan pariwisata adalah bagian dari mesin ekonomi. Pelan-pelan, kita ingin Pasuruan menjadi kota Madinah, tempat ekonomi tumbuh, kotanya asri dan masyarakatnya rukun,” kata Gus Ipul saat pembukaan pameran UMKM 2022. 

Pada Pameran tersebut tidak lupa juga menampilkan kegiatan berbagai produk UMKM Pasuruan. Diantaranya kopi Kaspandi, aneka minuman tradisional, selai bandeng, jajanan, pewarna ikat, busana dan berbagai karya kreatif warga Pasuruan. Kegiatan Pameran tersebut juga dimeriahkan oleh penampilan jazz bertema Pas Jazz Harmony yang menampilkan artis dari ibu kota Tori Utami, Shodik dan Topati, serta artis lokal dari Kota Pasuruan.

Ramadhan 2022 lalu Pemerintah Kota Pasuruan juga menggelar Pasar Ramadhan 2022 di halaman Gedung Harmonie dan juga di Taman Kota. Pasar Ramadhan ini ditujukan untuk masyarakat yang membutuhkan sembako murah dan juga sebagai ajang pelaku UMKM/IKM untuk menampilkan dan menjual segala produknya. 

Pasar Ramadhan ini memberikan dampak positif untuk masyarakat yang kekurangan dan juga pelaku UMKM/IKM untuk membangkitkan perekonomian masyarakat di Kota Pasuruan. Memang belum sepenuhnya pulih tetapi dengan adanya Pasar Ramadhan ini bisa menjadi salah satu jalan untuk masyarakat memulihkan perekonomiannya. 

“Saya sangat mendukung dan berharap pelaksanaan kegiatan pasar Ramadhan ini dapat terselenggara dengan sukses. Walaupun tidak terlalu besar, semoga kegiatan pasar Ramadhan ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Pasuruan, khususnya pelaku IKM/UMKM secara keseluruhan,” harap Gus Ipul.

Tidak hanya itu Pemerintah Kota Pasyruan juga menggelar Festival UMKM tepatnya di GOR Kota Pasuruan. Acara tersebut juga dihadiri berbagai macam produk UMKM tetapi mayoritas menampilkan produk makanan. Acara tersebut juga di isi wahana permainan anak anak kecil seperti Kora Kora, Ayunan, dan permainan lainnya yang menyenangkan. 

Pameran tersebut diadakan selama 3 hari saat malam hari. Banyak produk lokal yang membuat saya tertarik untuk membeli karena keunikannya, banyak juga produk inovatif. Festival tersebut juga dimeriahkan oleh band lokal Pasuruan, masyarakat Pasuruan sangat antusias untuk ikut memeriahkan acara tersebut sebagai sarana untuk melepas penat bersama keluarga dan juga mendukung UMKM di Kota Pasuruan kembali pulih. 

Tidak dapat dipungkiri ekonomi di Kota Pasuruan pada masa pandemi menurun secara signifikan, begitu pun juga di sektor UMKM. Banyak pelaku UMKM merasa kesulitan dalam meneruskan bisnisnya dikarenakan pandemi. 

Banyak pelaku UMKM yang mengeluh dengan keterhambatan distribusi penjualan yang hingga kurangnya pasokan bahan baku, hal tersebut memang tidak dapat diatasi dengan cepat. 

Namun dengan adanya saling membantu satu sama lain bisa memberikan solusi yang efektif, seperti membuka online shop dan sistem COD (Cash on Delivery). dengan menerapkan sistem tersebut mampu menaikkan daya beli masyarakat terhadap UMKM di Kota Pasuruan karena efisiensi, serta mampu mengurangi penularan virus COVID-19  dan menstabilkan perekonomian di Kota Pasuruan. 

Pada masa pra-pemulihan saat ini banyak juga perusahaan besar ikut serta membantu pelaku UMKM dalam menstabilkan bisnis UMKM nya salah satunya perusahaan logistik terbesar yaitu JNE Pasuruan yang menggelar kegiatan Goll..Aborasi Bisnis Online. 

Tujuannya adalah untuk membantu menyesuaikan tren pasar UMKM di Kota Pasuruan supaya pelaku UMKM ini mampu beradaptasi dengan tren online market yang membutuhkan waktu lama untuk bisa mengaplikasikan pada bisnis UMKM nya. JNE Pasuruan berharap dengan adanya pegelaran kolaborasi ini mampu meberikan dampak efektif kepada pelaku UMKM untuk bisa bersaing dalam skala nasional maupun skala global. 

Melihat segala upaya Pemerintah Kota Pasuruan dalam membangkitkan perekonomian Kota Pasuruan melalui Festival UMKM, Pasar Ramadhan, kolaborasi UMKM dengan Perusahaan Logistik memang tidak bisa terlihat secara cepat perubahannya tetapi upaya  yang terus dikembangkan ini bisa memberikan dampak positif terhadap perekonomian di Kota Pasuruan, UMKM yang mulai pulih kembali seperti musim semi yang membawa suka cita setelah masa pandemi yang cukup lama ini. Segala tantangan bisa dihadapi dengan baik melalui seluruh elemen masyarakat tanpa itu kemungkinan besar perekonomian di Kota Pasuruan akan menurun.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun