Mohon tunggu...
Kain Bali
Kain Bali Mohon Tunggu... -

Jalani hidup semaksimal mungkin, dan jangan berhenti untuk bernafas : )

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Eksotisme Perspektif di Bukit Jambul Karangasem

9 Mei 2018   10:21 Diperbarui: 9 Mei 2018   10:28 729
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemandangan Bukit Jambul yang asri. sumber: balijungletrekking.com

Apakah kamu sudah pernah berkunjung ke Bali? Jika ya, kamu bisa mengunjungi salah satu dari tempat wisata yang ada di Bali, salah satu contohnya adalah Bukit Jambul yang terletak di Kabupaten Karangasem Bali.

Selain tempat wisata Pura Besakih dan Taman Ujung yang terkenal akan keindahannya dan sarat akan unsur sejarah, ternyata kabupaten Karangasem juga memiliki pemandangan alam yang indah dengan hamparan sawah berundak dan hutan yang masih terawat dan terlihat begitu asri.

Bukit Jambul terletak di ketinggian kira-kira mencapai 500 meter di atas permukaan laut. Sehingga jika kamu berkunjung kesana, kamu akan merasakan suasana yang sejuk, adem dan pastinya bebas dari polusi kendaraan bermotor. Suasana itulah yang akan membuat kamu merasa betah untuk berlama-lama disini, apalagi kalau didampingi dengan keindahan pemandangannya membuat kamu akan semakin tidak mau berpindah ke tempat lain.

Kebanyakan wisatawan yang menghabiskan waktunya disni hanya untuk bersantai sembari menikmati pemandangan yang asri, namun banyak juga wisatawan yang berkunjung kesini untuk berfoto dengan latar belakang pemandangan yang indah. Tidak lengkap kalau kamu berkunjung kesini tidak membawa kamera, minimal kamu membawa smartphone denga kulitas kamera yang memadai, agar momen kamu disini dapat dikenang nantinya, apalagi didampingi pasangan, pastinya sangat berkesan.

Selain kamu bisa bersantai dan menikmati keindahan dari pemandangan sawah dan hutan yang hijau, kamu juga bisa melihat indahnya pulau Nusa Penida yang nampak dari bukit ini. Kamu juga bisa mengunjungi sebuah Pura yang selalu dirawat oleh masyarakat sekitar, sehingga terlihat bersih dan nuansa spiritualnya juga masih kental bisa dirasakan.

Bukit Jambul Karangasem Bali. sumber: www.kintamani.id
Bukit Jambul Karangasem Bali. sumber: www.kintamani.id
Kalau kamu lapar atau ingin menikmati minuman, kamu bisa mengunjungi restoran atau cafe yang ada disekitar Bukit Jambul yang menawarkan berbagai menu hidangan, baik yang berupa makanan khas Indonesia atau makanan dari mancanegara, kamu bisa kesini sembari menikmati pemandangan dan bersantai sesaat agar beban pikiran kamu bisa dilupakan, meskipun sesaat.

Waktu yang pas untuk mengunjungi objek wisata Bukit Jambul ini adalah pada saat pagi hari. Karena suhu yang masih begitu sejuk membuat kamu lebih bisa mengeksplor semua spot-spot disini, selain itu kamu bisa sekaligus melihat kabut dengan bias dari sinar mentari pagi yang menembus kabut tersebut, yang memberikan kesan yang begitu istimewa dan sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Lokasi tepatnya dari objek wisata Bukit Jambul ini terletak di Desa Pasaban, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem, Bali, jika kamu ke tempat ini dari pusat kota denpasar yang berjarak kurang lebih 50 km, kamu kira-kira membutuhkan waktu 2 jam agar tiba disini, tegantung juga kondisi jalan yang kamu lintasi.

Biasanya ketika kamu berkunjung kesini dan memilih 1 paket wisata, kamu akan mendapat aktivitas yang bisa dipilih, seperti berkunjung ke Pura Besakih, dan pastinya akan mengunjungi objek wisata Bukit Jambul ini, karena masih satu jalur dengan objek wisata Pura Besakih.

Bagaimana? Apakah kamu suka dengan pemandangan yang hijau-hijau dengan suasana yang nyaman dan sejuk serta diiringi oleh suara alami seperti gemricik air dan suara burung, kamu bisa mengunjungi objek wisata Bukit Jambul ini sebagai solusi jika kamu masih bingung untuk memilih destinasi wisata apa yang ingin kamu kunjungi selanjutnya.

Semoga bermanfaat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun