Mohon tunggu...
Linda Septiani Sebianto
Linda Septiani Sebianto Mohon Tunggu... Lainnya - Study and Travel

In this blog, I will focus on providing content about study, student exchange, cultural exchange, and world tourist attractions.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Beasiswa Pertukaran Mahasiswa Merdeka Kampus Merdeka

29 April 2022   20:37 Diperbarui: 29 April 2022   20:39 3817
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source: https://web.facebook.com/104200138454897/photos/a.104215765120001/104215501786694/

Apa sih Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) itu?

PMM disampaikan oleh Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC, Ph.D adalah salah satu program unggulan (flagship) dari 12 program Kampus Merdeka yang berupa pertukaran mahasiswa dalam negeri dengan berkesempatan belajar selama satu semester setara dengan 20 SKS (Sistem Kredit Semester) di luar universitas asal dengan ruang lingkup luas yakni antar pulau, mendapatkan teman-teman baru se-Nusantara, mengenal dosen dari berbagai universitas di Indonesia, bahkan menjalin relasi dengan tokoh-tokoh penting dalam masyarakat. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa akan mendapatkan beasiswa berupa bantuan uang untuk berbagai pembiayaan yang diperlukan selama program ini berlangsung.

PMM 2021 | PT Penerima Universitas Negeri Makassar
PMM 2021 | PT Penerima Universitas Negeri Makassar

PMM angkatan pertama yaitu tahun 2021 memiliki konsep dengan melibatkan 3 jenis Perguruan Tinggi (PT), yakni sebagai berikut:

  1. PT Pengirim ialah universitas asal mahasiswa/i.
  2. PT Mitra ialah universitas yang menyediakan mata kuliah online yang bisa diambil oleh mahasiswa/i dari PT pengirim.
  3. PT Penerima ialah universitas yang menerima kita untuk melakukan pembelajaran secara offline (tetapi masih balik lagi ke kebijakan pemerintah daerahnya ya, ada univeritas yang belum offline alias melihat situasi Covid-19)

Dan perlu diketahui bahwa PMM 2021 pada masa itu memiliki 3 model yang bisa dipilih oleh mahasiswa apakah 20 SKS nya ingin diambil di PT penerima semua atau mau di-mix dengan PT pengirim, atau juga bisa dari ketiganya yakni PT pengirim, PT mitra, dan PT penerima. Pada saat itu saya sendiri Linda Septiani Sebianto mahasiswi Ilmu Hubungan Internasional Universitas Sriwijaya yang merupakan awardee PMM 2021 mengambil model yang ketiga yaitu kuliah di PT pengirim, PT mitra, dan juga PT penerima dengan bobot 24 SKS (karena 20 SKS adalah minimal, jadi tidak masalah sampai maksimal yaitu 24 SKS).

Lalu bagaimana dengan PMM 2022?

Pada PMM 2022 ini Saya melihat ada perbedaan yakni tidak ada lagi PT mitra. Jadi komposisi SKS yang diambil mahasiswa/i hanya dapat dilakukan di PT pengirim dengan syarat 0-6 SKS saja, dan sisanya diambil di PT penerima dengan bobot mata kuliah 10-16 SKS dan Modul Nusantara 4 SKS.

Apa sih yang menarik dari PMM?

Oh iyaa folks. Program PMM tidak hanya memberikan kesempatan belajar lewat akademik saja seperti mata kuliah, tetapi mahasiswa/i juga akan mendapatkan kegiatan nonakademik seperti Modul Nusantara (kegiatan kebinekaan, inspirasi, dan refleksi) yaitu kegiatan mengenal adat, budaya, kuliner, permainan, tempat wisata, tempat bersejarah, bahasa, kelas inspirasi bersama tokoh masyarakat dan masih banyak lagi dengan harapan menumbuhkan wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air khusus di PT penerima.

Gimana? menarik bukan? Program PMM 2022 akan segera dibuka pada 13 Mei mendatang. Sebelum mendaftar program Pertukaran Mahasiswa Merdeka, pastikan kamu sudah membuat akun Kampus Merdeka terlebih dahulu ya. Jika masih belum, jangan khawatir, silakan kunjungi link ini Tata Cara Pendaftaran Akun Kampus Merdeka dan ikuti instruksinya. Good luck everyone!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun