Mohon tunggu...
Lidia Alfi
Lidia Alfi Mohon Tunggu... Freelancer - Pecinta makanan

Belajar adalah perubahan yang relatif permanen dalam perilaku atau potensi perilaku sebagai hasil dari pengalaman atau latihan yang diperkuat

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Rumah Layaknya Restoran Saat Berbuka Puasa

17 Mei 2018   16:57 Diperbarui: 17 Mei 2018   17:24 707
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: www.kabarmakkah.com

Bulan suci Ramadhan merupakan bulan kesembilan pada penanggalan Hijriah dan menjadi bulan yang paling dirindukan oleh umat muslim atau bulan seribu bulan. Khusus di bulan Ramadhan amal kebaikan akan dibalas dengan berkah pahala yang berlipat ganda, bahkan bila kita menjalani puasa dengan sempurna, ketika hari lebaran datang, kita akan bersih dari dosa seperti seorang bayi yang baru lahir kembali.

Puasa hari pertama itu banyak sekali kesibukan yang dilakukan ibu-ibu atau istri dari menyiapkan makanan untuk sahur sampai makanan untuk berbuka puasa. Dari pagi mereka berbelanja kebutuhan untuk sahur dan berbuka atau membeli dari pasar ramadhan.

Waktu menjelang berbuka adalah waktu berperang ibu-ibu dengan peralatan masak untuk membuat menu berbuka yang bisa dibilang istimewa. Kenapa dibilang istimewa? Karena menu berbuka itu beraneka masakan mulai dari soup, tahu-tempe, ikan, ayam, tumis, dan beraneka masakan lainya. Untuk jenis minuman pun beraneka mulai dari air putih, sirup, Es Kelapa Muda, kolak, Teh Manis, Es teh dan masih banyak lagi.

Tak dipungkiri, ketika siang hari kita menginginkan menu berbuka itu sesuai dengan keinginan keluarga menurut kesukaannya. Sehingga ketika kita melihat makanan pasti ada keinginan untuk membeli apalagi banyak sekali penjual keliling yang menjual sayur mayur, ta'jil, kue basah atau lauk pauk. Rasanya makanan pengen di beli semua. Misalnya kita pergi ke pasar ramadhan niat dari rumah membeli beberapa, ternyata tanpa disadari sudah sampai rumah sudah membeli aneka masakan.

Kita bisa lihat ketika bulan bulan sebelum bulan ramadhan, mungkin hanya satu dua menu saja, tapi kalau bulan puasa itu kita bisa memilih makanan yang kita inginkan. Kadang, kita bingung mau memakan makanan mana dulu karena saking banyaknya. Berasa rumah kaya restoran.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun