Mohon tunggu...
Lesley Tehuayo
Lesley Tehuayo Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Pattimura Personal blog https://betaleste.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Penggila Sepak Bola karena Ayah

19 Juni 2021   21:59 Diperbarui: 19 Juni 2021   22:25 634
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pertandingan sepak bola (pexels.com)

Sepak bola adalah olahraga favorit sejuta umat. Semua orang pasti mempunyai tim sepak bola favorit. Dan pasti ada saja individu yang difavoritkan dari setiap tim. Hal itu pun menular padaku. Aku begitu menggemari olahraga yang satu ini.

Melihat Piala Eropa yang sedang memanas saat ini, aku jadi teringat masa kecilku. Sejak kecil, aku suka menonton pertandingan bola. Mulai dari pertandingan desa, nasional bahkan sampai piala dunia. Ada saja tim sepak bola yang menjadi jagoanku. Dan ada pula salah satu pemain dari sebuah tim yang paling kuandalkan.

Hal itu berawal dari ayahku yang suka sepak bola dan sempat menjadi jagoan di desaku tentunya. Ayahku pun sangat suka menonton siaran sepak bola. Jika salah stasiun televisi sudah menyiarkan pertandingan sepak bola, maka beliau akan duduk berjam-jam untuk menontonnya sampai berakhir. Sementara kami yang suka nonton sinetron dan film anak-anak terpaksa harus ikut duduk nonton bersama atau memilih untuk tidur.

Apalagi jika akan diadakan piala dunia, ayahku adalah orang yang paling antusias. Beliau bahkan rela pergi ke kota hanya untuk membeli pernak-pernik piala dunia seperti spanduk,  jadwal permainan sepak bola, dan lain-lain. Ayahku akan senang, jika rumah kami didekor untuk menyambut piala dunia.

Seingatku, biasanya teman-teman ayahku akan datang untuk membincangkan sepak bola yang sama sekali tidak kumengerti. Apabila mereka sudah berbincang, maka tentulah bisa berjam-jam. Salah satu tim sepak bola yang menjadi jagoan ayahku adalah Brazil. Hal itu lantaran Brazil menjadi satu-satunya tima sepak bola yang paling banyak menjuarai piala dunia yaitu sebanyak 5 kali.

Dan apabila piala dunia sudah dimulai, maka ayahku rela begadang asalkan dapat melihat aksi tim jagoannya di lapangan. Hal itu malah menular padaku, dan adikku-adikku. Meskipun kami semua adalah perempuan, tetapi masing-masing dari kami pun memilih tim yang kami jadikan sebagai jagoan. Aku memilih Argentina, adikku yang nomor 2 memilih Belanda, dan adikku yang nomor 3 memilih Brazil seperti ayahku.

Alasan kami pun berbeda. Aku memilih Argentina karena kombinasi warna baju tim mereka yang cantik. Selain itu, aku suka bahasa mereka, dan yang paling utama ialah salah satu pemainnya Messi.

Kami bertiga bahkan ikut begadang bersama ayah kami, dan ibu kami. Meskipun begitu, kami hanya diizinkan menonton di hari libur sekolah. Sementara ibuku akan memperhatikan makanan kami selama begadang agar tidak lapar dan akhirnya jatuh sakit.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun