Mohon tunggu...
Leon Bhagawanta Cahyono
Leon Bhagawanta Cahyono Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis Sepakbola

Penulis olahraga khususnya sepakbola dan badminton

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Erling Haaland, Sang Pemecah Rekor Premier League

4 Mei 2023   12:21 Diperbarui: 4 Mei 2023   12:22 961
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Erling Haaland dengan selebrasi ikoniknya (Gambar dari Twitter @ErlingHaaland)

Pekan lalu menjadi kelanjutan pekan ke 34 Liga Inggris. Bagi Manchester City, mereka memainkan laga ke 32 dan 33 mereka di mana Manchester City berhadapan dengan Fulham dan West Ham. 2 laga ini sukses diselesaikan Manchester City dengan kemenangan dan sekaligus memastikan bahwa Manchester City mengambil alih pimpinan klasemen dari Arsenal. Selain itu, striker utama mereka juga secara resmi memecahkan rekor di Premier League.

Erling Haaland, Penyerang Tajam Pemecah Rekor

Pada 10 Mei 2022, Manchester City mengumumkan bahwa mereka membeli striker andalan Borussia Dortmund yaitu Erling Braut Haaland dengan uang sebesar 60 juta Euro. Perekrutan ini diresmikan dengan pengumuman resmi bahwa Haaland akan resmi bergabung dengan klub pada 1 Juli untuk musim 2022/23. Di awal kedatangannya, kemampuan Haaland mencetak gol diragukan oleh beberapa penggemar sepakbola yang skeptis apalagi di laga Community Shield yang menjadi debut resmi perdanya Haaland gagal mencetak gol dan City ditaklukan Liverpool 3-1.

Hal ini berubah ketika Liga Inggris dimulai. Haaland langsung membungkam komentar yang meragukan kemampuannya. Di laga perdanya ia langsung mempersembahkan 2 gol saat City menundukkan West Ham. Setelah ini, rekor demi rekor terus dicatatkan oleh Erling Haaland. Yang pertama adalah pemain tercepat yang mampu mencetak 3 hattrick di Premier League. Haaland juga pemain tercepat yang mampu mencatatkan 20 gol dan 25 gol di Premier League dengan masing-masing 14 dan 19 laga. 

Per laga pada 3 Mei 2023, Haaland resmi menjadi pemain dengan torehan gol terbanyak sepanjang sejarah Premier League dengan 35 gol dari 31 laga setelah mampu mencetak 1 gol di laga susulan melawan West Ham dan torehan ini masih mungkin untuk bertambah karena Manchester City masih menyisakan 5 pertandingan lagi di Liga Inggris dan Haaland dipastikan akan menjadi bagian krusial dari Manchester City untuk merebut gelar Premier League 2022/23 dari Arsenal.

Ketajaman Erling Haaland tidak hanya tampak di Liga Inggris. Ia juga mampu tampil tajam di UEFA Champions League dan menjadi pemain krusial Manchester City untuk berkompetisi di ajang tertinggi di kompetisi antar klub Eropa ini. Saat ini, Haaland sudah mengemas 12 gol dari 8 laga yang dimainkan olehnya. Erling Haaland bergabung dengan Lionel Messi dan Luiz Adriano sebagai pemain yang mampu mencetak 5 gol dalam 1 laga UEFA Champions League yaitu saat Manchester City melibas RB Leipzig di leg ke 2 babak 16 besar. Selain itu, Haaland juga bergabung denga Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sebagai pemain yang mampu mencetak lebih dari 10 gol dalam beberapa musim UEFA Champions League.

Erling Haaland juga memecahkan rekor sebagai pemain dengan torehan gol terbanyak di seluruh kompetisi yang dihasilkan oleh pemain Premier League. Saat ini Haaland sudah mencetak lebih dari 50 gol dan jumlah ini sudah melebihi rekor sebelumnya yaitu 44 gol yang diciptakan oleh Ruud van Nistelrooy dan Mohamed Salah.

Asa Mengejar Treble dan Lengkapnya Kepingan Puzzle Manchester City

Tim Manchester City (Gambar dari Instagram Manchester City @mancity)
Tim Manchester City (Gambar dari Instagram Manchester City @mancity)

Hingga Mei 2023 ini, Manchester City masih memiliki peluang untuk meraih treble (3 piala yaitu Premier League, FA Cup, dan UEFA Champions League) untuk musim kompetisi 2022/23 ini. Manchester City saat ini bersaing ketat dengan Arsenal di puncak klasemen Liga Inggris dengan jarak hanya 1 poin namun Manchester City masih memiliki tabungan 1 laga tersisa. Manchester City memang terbukti sukses tampil trengginas di saat Arsenal mulai kehabisan bensin menjelang akhir musim sehingga The Citizens pun sukses mengkudeta Arsenal dari puncak klasemen.

Di ajang FA Cup, Manchester City sukses mencapai babak final setelah menyingkirkan satu tim kejutan yaitu Sheffield United dengan skor 3-0. Di babak final yang akan dimainkan pada 3 Juni 2023 ini, Manchester City akan berduel dengan tetangga satu kotanya yaitu Manchester United.

Di UEFA Champions League, Manchester City sudah mencapai babak semifinal dan kini akan berhadapan dengan salah satu klub raksasa di Eropa sekaligus tim dengan torehan trofi Liga Champions terbanyak sepanjang sejarah yaitu Real Madrid. Banyak pengamat memprediksi siapapun yang mampu menang di laga ini berpeluang besar untuk menjuarai UEFA Champions League apalagi secara materi skuad memang Manchester City dan Real Madrid jauh lebih unggul daripada 2 tim lainnya di sisi lain semifinal yaitu AC Milan dan Inter Milan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun