Mohon tunggu...
Humaniora

Apa Itu Kegiatan Pos Paud?

13 Maret 2018   05:40 Diperbarui: 13 Maret 2018   06:03 1223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi

Pendidikan anak usia dini dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan diadakan pos paud/bina keluarga balita.  Apa sih bina keluarga balita itu?, bina keluarga balita (BKB) adalah suatu kegiatan khusus yang dilakukan untuk melakukan pembinaan tumbuh kembang anak melalui pola asuh yang sesuai dengan usianya. 

BKB ini dilaksanakan oleh sejumlah masyarakat dalam desa, dan berupaya untuk membentuk keterampilah, pengetahuan, dan kesadaran seorang ibu dalam mebina tumbuh kembang anak, agar seorang anak dapat tumbuh dan berkembangn dengan gizi seimbang tanpa adanya pola asuh yang asal-asalan atau tidak memandang keseimbangan makanan yang dimakan oleh anak. 

Sebagai gerakan bersama bersama antara masyarakat dan pemerintah untuk memelihara kesehatan anak untuk mengurangi deteksi kelainan dan cacat pada anak usia dini. Tujuan dilaksanakan BKB adalah salah satunya yang penting untuk pemerintah mendapatkan informasi dan edukasi untuk program keluarga berencana dengan pendekatan yang optimal dengan memperrhatikan pola asuh pada anak. 

Dan bagi orang tua muda yang belum mengerti tentang pola asuh anak yang benar adalah mereka mendapatkan sebuah pengetahuan dan keterampilan dalam mengasuh anak serta dapat mengatur kegiatan untk mengasuh anak dan keluarganya agar keperluan rumah atau kenutuhan rumah tidak keteteran. Dan orang tua mampu memberikan kasih sayang yang lebih agar dapat membentuk ikatan batin antara orang tua dan anak yang lebih kuat. 

Dalam melakukan kegiatan ini terlebih dulu dimulai dengan pendataan sasaran dan potensi apa yang dimiliki oleh anggotanya. Selanjutnya melakukan sebuah kesepakatan antar anggota yang bertujuan untuk melaporkan hasil pendataan kepada pemerintahan desa terlebih dahulu untuk mengontrol kegiataan tersebut agar dapat berjalan dengan lancar. 

Melakukan pengukuhan, hendakanya pengurus BKB ini melakukan pengukuhan terhadap masyarakat yang mengikuti kegiatan ini dengan mencantumkan pada surat keterangan yang diberikan ke kantor desa guna memperoleh pengakuan dalam menjalankan kegiatan ini agar tidak disangka melakukan kegiatan ilegal. Yang terakhir adalah melakukan pembekalan kepada seluruh anggota untuk memperoleh sebuah pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola BKB ini melalui pelatihan atau orientasi dengan memerhatikan situasi dan kondisi sekitar. 

Jadi, pada dasar program ini dibentuk untuk mengembangkan pengetahuan dan ketarampilan pada penduduk desa agar mereka dapat melakukan pola asuh yang memadai pada anak. apalagi pada ibu muda yang baru memiliki balita, mereka akan sangat kebingungan dalam mengurus anaknya karena belum adanya pengetahuan tentang mengasuh anak dan tentang keseimbangan makan dan perkembangan pada anak. 

Pada program ini juga tidak hanya melakukan pelatihan saja tetapi juga ada program keluarga berencana untuk mengurangi populasi manusia dan mengurangi kepadatan penduduk agar program pemerintah dua anak cukup dapat berjalan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun