Mohon tunggu...
Septino Restu NL
Septino Restu NL Mohon Tunggu... Wiraswasta - Asik Bersahabat

Suka jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Bola

Futsal pada Malam Hari, Baik atau Tidak?

4 Juli 2020   00:06 Diperbarui: 4 November 2021   14:20 4874
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Tim Futsal Garuda Jaya) Dokumentasi pribadi

Olahraga merupakan salah satu kebutuhan hidup bagi manusia, karena olahraga bisa membuat badan menjadi sehat dan bisa menurunkan stres setelah seharian melakukan aktivitas. Olahraga yang populer di masyarakat yaitu Futsal.

Futsal merupakan olahraga yang sedang populer di masyarakat, olahraga yang cara memaikannya mirip dengan sepakbola ini sangat digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa, walaupun harus menyewa lapangan untuk memaikan olahraga ini, namun futsal masih sangat menjadi olahraga favorit.

Olahraga ini dapat dimainkan kapan saja, baik pagi, siang ataupun malam. Masyarakat pada umumnya Futsal pada saat malam hari, karena sebagaian besar masyarakat memiliki waktu untuk memiakan olahraga ini pada malam hari. Lalu apakah bermain futsal pada malam hari baik atau bahkan bisa berdampak buruk?.

Di kutip dari suara.com, menurut ahli kesehatan Dr. Michael Triangto, SpKO, pembentukan otot akan baik jika dilakukan pada olahraga yang dilaksanakan pada malam hari, bahkan insomnia dapat diatasi dengan olahraga pada malam hari.

"Olahraga malam akan baik apabila sesuai dengan intensitas serta kapasitas tubuh kita, serta dilakukan secara baik sesuai dengan anjuran".

Sementara menurut Dr Jajat Darajat Kusumah Negara S.Pd M.Kes AIFO yang melakukan penelitian gelar doktor tentang dampak futsal bagi fungsi kognitif menyampaikan bahwa, waktu olahraga yang paling dianjurkan adalah pagi atau sore hari.

"Setelah seharian bekerja tubuh butuh istrahat, semntara pada jika malam hari jika digukanan untuk futsal atau berolahraga maka beban kerja jantung akan tinggi". 

Dari kutipan para ahli diatas maka, Futsal pada malam hari jika dilakukan dengan baik serta mengetahui kemapuan tubuh kita, maka akan berguna bagi kesehatan serta pembentukan otot.

Sebaliknya apabila melakukan Futsal pada malam hari dengan tidak memperhatikan kemampuan serta dengan intensitas yang sangat tinggi, makam akan membebani kerja jantung, yang akan berdampak buruk pada kesehatan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun