Mohon tunggu...
Septino Restu NL
Septino Restu NL Mohon Tunggu... Wiraswasta - Asik Bersahabat

Suka jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Kartini di Tengah Pandemik

21 April 2020   15:28 Diperbarui: 21 April 2020   16:01 1115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ini merupakan hari yang sangat bersejarah bagi warga Indonesia terutama seluruh wanita di Indonesia, tepatnya pada tanggal 21 April 2020, merupakan peringatan hari lahirnya wanita yang berjasa dalam memperjuangkan serta menjadi pelopor emansipasi bagi para wanita yang ada di Indonesia. Beliau adalah Raden Adjeng Kartini yang merupakan pahlawan nasional dan tokoh jawa yang biasanya disebut Raden Ayu Kartini.

Seiring bergantinya zaman dan tahun banyak bermunculan sosok kartini-kartini yang ada di masyarakat, mereka semua telah banyak melakukan pengorbanan dan perubahan untuk dirinya maupun untuk orang-orang disekitarnya. 

Tanpa memandang status sosial atau keturunan mereka, para kartini zaman sekarang telah menunjukan bahwa mereka mampu melakukan hal-hal yang dapat berguna di masyarakat. 

Peradaban bangsa merupakan sumbangsih dari kemajuan perempuan, seperti kutipan yang di tulis dalam buku yang berjudul Habis Gelap Terbitlah Terang yang dibuat oleh R.A Kartini yaitu "Sampai Kapanpun Kemajuan Seorang Perempuan Merupakan Faktor Terpenting Sebuah Peradaban Bangsa".

Di tengah persebaran virus covid-19 yang ada di Indonesia, para tenaga kesehatan khususnya kaum perempuan merupakan penerus para Kartini. Kenapa demikian? Karena mereka telah dianggap melakukan pengorbanan dan perubahan untuk bangsa ini, yaitu dengan melakukan penanganan, perawatan serta pencegahan terhadap masyarakat yang sudah terkena maupun belum terkena covid-19. 

Mereka dengan perjuangan yang luar biasa menangani pasien-pasien yang terkena virus ini, dengan menggunakan peralatan dan penanganan yang saat ini belem dikatakan layak, mereka rela berpisah dengan keluarga dan bahkan nayawa mereka menjadi taruhanya. Tenaga kesehatan merupakan garda terdepan untuk memerangi virus covid 19 yang semakin meraja lela. 

Selamat berjuang para kartini di zaman modern, mudah-mudahan perjuangan kalian tidak sia-sia, dapat menghentikan persebaran covid-19 yang ada di Indonesia. Semoga Tuhan memberiakan kesehatan, perlindungan dan umur panjang untuk kalian semuanya.

Dok. Kombes
Dok. Kombes

KBC 19 | Kompasianer Brebes Jawa Tengah 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun