Mohon tunggu...
laura arvioreta
laura arvioreta Mohon Tunggu... Mahasiswa - Seorang mahasiswa yang sedang memperbanyak ilmu dan mencoba merintis karir

Mencoba menjadi apa adanya

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Media Sosial dalam Pembelajaran Selama Pandemi

29 Januari 2022   16:32 Diperbarui: 29 Januari 2022   16:37 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Seperti yang kita ketahui saat ini, masa pandemi ini sangat berpengaruh terhadap berbagai hal diantaranya seperti mempengaruhi kegiatan ekonomi, pekerjaan, pendidikian, dan masih banyak lagi, sehingga membuat kegiatan masyarakat pun dibatasi. Tujuan dibatasinya kegiatan masyarakat ini untuk menghindarkan kita supaya tidak tertular virus Covid-19. Kementrian Pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud) menerbitkan surat edaran Nomor 15 Tahun 2020 tentang pedoman penyelenggaraan belajar dari rumah pada masa darurat penyebaran Covid-19.

 Pada masa pendemi ini dan terpaksa kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring (online), mulai dari SD, SMP, SMA, hingga Universitas juga menggunakan sistem belajar mengajar secara daring. Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta dalam kegiatan belajar mengajar juga menggunakan sistem daring. Internet merupakan teknolog yang banyak digunakan oleh masyarakat umum. Internet juga sangat berguna untuk media pembelajaran, apalagi masa pandemi seperti saat ini. Dalam masa pandemi ini pun peran media sosial sangat berpetan penting dalam proses kegiatan belajar mengajar, media sosial yang paling sering digunakan dalam proses belajar mengajar seperti Zoom, Google Meeting, Whatsapp, Youtube, dan lain sebagainya. Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta dalam melakukan kegiatan belajar mengajar menggunakan Zoom,Google Meating, Whatsapp, Youtube dan lain sebagainya. Walaupun kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring tetapi semngat belajar siswa tidak luntur, mereka tetap bersemangat dalam menjalain kegiatan belajar mengajar secara daring.

Dalam hal ini sosial media dapat dijadikan sebagai alternatif untuk keberlangsungan Pendidikan anak bangsa dalam kegiatan belajar mengajar. Media sosial dapat memudahkan aktivitas pembelajaran pada masa Covid-19 saat ini. Dalam kegiatan belajar mengajar yang dilakukan secara daring, sosial media seperti Youtube menyediakan video-video yang berisi tentang materi pelajaran dari SD hingga Universitas. Google pun juga menyediakan berbagai artikel atau materi tentanag pelajaran SD hingga Universitas, sehingga jika kita kesulitan dalam memahami atau mengerjakan soal, kita dapat mencari materi di Youtube atau Google, karena disana terdapat berbagai materi dari berbagai narasumber. Sehingga kita dapat dengan mudah mencari berbagai materi yang ingin kita cari.

Untuk berbagai Universitas media sosial juga berguna dalam pelaksanaan kelulusan wisuda, seperti kampus Unisa Yogyakarta, kampus Unisa Yogyakarta juga melakukan proses wisuda melalui online, dan menggunakan aplikasi seperti Zoom dan Google Meeting. Dengan adanya aplikasi ini sehingga memudahkan acara kelulusan tanpa bertatap muka dan tetap mematuhi peraturan pemerintah dalam menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun