Mohon tunggu...
Lamhot Situmorang
Lamhot Situmorang Mohon Tunggu... Petani - Freelancer

Seorang petani yang menyukai menulis disaat waktu senggang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

FIFA Setujui Permohonan "Faktor X" Timnas Cina Melawan Jepang dan Vietnam, Berikut Penjelasannya

23 Januari 2022   22:20 Diperbarui: 23 Januari 2022   22:29 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatih Timnas Cina Li Xiaopeng | (aset: the-afc.com)

Timnas Cina bisa bergembira setelah permintaan mereka menggunakan "faktor X" telah disetujui oleh FIFA, jadi Cina dapat menggunakan pemain dengan Faktor X tersebut melawan Jepang, Vietnam, Arab Saudi dan Oman di ajang kualifikasi piala dunia 2022.

Arti "faktor X" adalah timnas menggunakan pemain dari luar negara akan tetapi negara tersebut harus ada kaitannya dengan negara yang ingin menggunakan faktor X. Seperti Cina yang memanggil gelandang asal Hongkong untuk membela Cina.

Pemain tersebut bernama "Dai Weiju", pemain ini akan bertanding menghadapi Jepang dan Vietnam di pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Seperti yang diketahui sebelumnya, jika timnas Cina kehilangan empat pemain Brasil yang telah dinaturalisasi, dalam dua pertandingan berikutnya di Kualifikasi piala dunia zona Asia (AFC) mereka juga akan absen.

Sebelumnya keempat pemain naturalisasi ini bisa dipastikan tampil di kualifikasi piala dunia 2022 yang akan digelar di Qatar, sehingga pelatih timnas Cina "Li Xiaopeng" tetap memasukkan nama-nama mereka tersebut di dalam squad.

Hal inilah yang membuat Federasi Sepak Bola Cina dan pelatih Li Xiaopeng merasa pusing dan mencoba memohon kepada FIFA untuk menyetujui permohonan mereka menggunakan faktor X dalam skuat.

Untuk menggantikan posisi mereka Li Xiaopeng memutuskan untuk memanggil Dai Weijun ke dalam daftar skuat. Gelandang kelahiran tahun 1999 ini, menjadi kasus pertama dalam dunia sepak bola zona Asia.

Kenapa disebut memiliki nila faktor X? Alasannya karena sebelumnya Dai Weijun telah resmi membela timnas Hongkong di kancah internasional dan saat ini dikhususkan untuk membela Cina.

Sebenarnya tindakan ini adalah kesalahan fatal bagi FIFA dimana memberikan ijin kepada pemain yang telah pernah membela timnasnya sebelumnya.

Saat ini gelandang eks. Hongkong Dai Weijun telah mendapatkan restu dari FIFA setelah ia memenuhi beberapa persyaratan untuk bisa bermain untuk membela tim nasional Cina.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun