Mohon tunggu...
Laila AlfiSahri
Laila AlfiSahri Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Menjadi diri sendiri itu lebih baik.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Di Balik Sosok Inspiratif Merdeka Belajar

10 Mei 2023   16:00 Diperbarui: 10 Mei 2023   15:58 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tema: Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar 

Subtema: Sosok Inspiratif Merdeka Belajar

Keyword: Semarak Merdeka Belajar

Istilah "inspiratif" lebih sering digunakan pada sosok orang. Artinya, penggunaan istilah ini lebih merujuk pada seseorang secara nyata yang biasanya memberikan energi positif, baik pada hasil karya, wibawa, cara pandang, maupun caranya berbicara.

Inpiratif dalam Merdeka Belajar sering sekali dikaitkan dengan Sosok seorang Guru yang notabane nya adalah seorang tenaga pendidik yang memiliki tanggung jawab penuh terhadap masa depan suatu pemuda atau pemudi suatu bangsa.  Lantas, di kurikulum merdeka saat ini guru dituntut untuk menjadi seorang pengajar yang memiliki keahlian, kompetensi, karier yang sesuai jurusannya, dan kepekaan terhadap isu-isu yang beredar saat ini. 

Keseharian guru di kelas atau disekolah menjadi salah satu tolak ukur bagaimana guru mengajar dan menjadi sosok inspiratif, karena sikap guru yang baik akan memiliki dampak baik pula ke siswanya begitupun sebaliknya. Sebagai contohnya

"Ada seorang guru yang kalau mengajar di kelas itu selalu memberikan pembukaan pembelajaran dengan ice breaking yang membuat semangat siswa untuk belajar tinggi"

Hal inilah yang menjadi inspirasi bagi siswa karena guru tersebut memberikan energi positif kepada siswa dengan mengajak siswa melakukan ice breaking. Jika siswa sudah semangat untuk belajar maka penyampaian materi pelajaran dan tujuan pembelajaran akan tersampaikan dengan baik. Terlebih jika seorang guru bisa menggunakan berbagai model atau metode, media yang menarik pada saat mengajar ini menjadi nilai tambah siswa tertarik mengikuti pembelajaran.

Berbicara mengenai model atau metode, media pembelajaran memang lah seorang guru dituntut untuk memiliki keahlian, kreativitas, serta kompetensi untuk melakukan, menerapkan atau membuatnya. Karena guru yang kreatif akan mampu memberikan sudut pandang yang baik kepada siswa tentang arti sebuah belajar, arti sebuah ilmu untuk menjadi bekal terhadap siswanya dan juga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran secara mandiri.

Guru sebagai sosok inpiratif juga bisa dilihat dari bagaimana seorang untuk menghadapi siswanya. Siswa yang mengalami masalah sering sekali tidak bisa mengikuti pembelajaran dengan baik, disinilah peran guru untuk bisa masuk ke ranah siswa dengan mengetahui awal permasalahan yang dihadapi siswa hingga bisa saja memberikan solusi terhadap masalah yang di hadapi siswa. Dengan hal ini, maka siswa dan guru akan memiliki keterbukaan dengan baik, bisa menjalin keharmonisan, kepercayaan, dan kedekatan antara guru dan siswa. Guru yang pandai mengambil hati siswa dengan berkata lemah lembut, memberikan energi yang positif, mampu menguasai kelas, menjadi teman curhat siswanya, kreativitas tinggi, akan menjadikan seorang guru tersebut akan memiliki wibawa dipandangan siswanya. Hal ini membuat siswa tersebut semakin menghormati gurunya dan ingin menjadi seperti gurunya karena setiap tindakan yang dilakukan memberikan dampak baik kepada orang-orang disekitarnya.

Disinilah letak sosok inspiratif guru yang menjadikan guru sangat berharga dipandangan setiap siswa ataupun masyarakat. Kewibawaan serta kesetiaan seorang guru tidak bisa dibayar oleh hal apapun. Ke ikhlasannya dalam mengajar memberikan keberkahan bagi suatu bangsa. Guru yang berhasil mendidik siswanya akan dapat meningkatkan kualitas bangsa begitupun siswa yang berhasil di didik oleh gurunya akan dapat memiliki masa depan yang cemerlang.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun