Mohon tunggu...
Kusnandar Putra
Kusnandar Putra Mohon Tunggu... lainnya -

Adalah seorang ayah | penulis | desainer.

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Catatan Harian Guru Honorer (10): Sepatu Guru

2 Desember 2012   15:32 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:18 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ada novel yang judulnya Sepatu Dahlan, yang lagi mega best seller. Tapi, saya tidak suka dengan genre fiksi secara umum. Kalaupun saya baca, saya hanya mempelajari teknik mendeskripsikan suasana, tempat, tokoh, dan paling tinggi saya membaca halaman belakangnya sja. Apa tujuan saya? Ya, mencari identitasnya saja. Terutama no HPnya. Sekarang, di HP saya sudah ada 29 kontak, hasil lirikan halaman belakang. Dan memang kebetulan saya selain guru, juga karyawan di salah satu toko di Makassar. Jadinya leluasa mendapatkan info.

Nah, sepatu guru adalah artikel terbaru dari saya. Saya akan menginterpretasikan makna sebuah sepatu dari sudut padang saya sendiri sebagai guru.

Alhamdulillah, saya bisa lulus masuk di SMP Islam Tanwirussunnah Gowa. Sebuah sekolah yang mengedepankan perbaikan aqidah shohih anak-anak, memberikan asuhan sesuai tuntunan Rosululloh. Di sini saya mendapatkan pengalaman baru yang berbeda dengan pengalaman-pengalaman sebelumnya. Saya diajak untuk menggunakan busana Islami. Harus memakai songkok, misalnya.

Inilah pola teladan yang diterapkan, kiranya memberikan pengaruh kepada santri-santri yang ada di sini. Hingga suatu kali ada aturan, "Semua guru harus pakai sepatu."

Mungkin ada pernyataan, "Lah, memang guru kan pakai sepatu, untuk apa pakai sendal?" Tunggu dulu, sekolah kami, yang SMP belajarnya di masjid. Transfer ilmunya berada di salah satu rumah-rumah Alloh. Sehingga, dengan dalih ini, guru kadang kali tak memakai sepatu. Buat apa pakai sepatu, sementara saat mengajar pasti dibuka juga? Ini mungkin paradigma yang terbangun. Sehingga, kerapkali ada juga santri yang mencontoh gurunya untuk tidak memakai sepatu.

Maka keluarlah aturan wajib pemakaian sepatu. Supaya terbit teladan yang siap dicermini. Guru yang bersepatu bukan hanya dimaknai sebagai aturan. Ia adalah paket pendidikan akhlak yang tersembunyi. Betapa masa depan anak akan dihadapkan sebuah timbangan boleh, wajib, sunnah, dilarang. Mereka akan memilih mana yang tepat sesuai kondisinya. Memakainya sepatu, melebihi paham perintah sekolah, membuat guru harus dewasa dalam bercontoh. Anak ialah manusia yang peka akan teladan, saat menunjukkan ketidakkonsistenan pada aturan, maka rawan masa depan anak.

Sekali lagi, sepatu guru bermakna memberikan pengaruh lebih demi perkembangan anak. Kita boleh saja menggunakan sendal, memilih pendapat sendiri, tetapi ingat, harus ada dalil mengapa kita tak laksanakan? Dan mengapa pula melaksanakan. Yang pada intinya bersumber pada pemahaman yang kolektif bersama keluarga sekolah.

Jangan ada sikap egoisme. Jangan sampai ada ketimpangan disebabkan kita tak bersinergi.

Salam,
Pak Kus
Bagi pembaca yang budiman, hendak mendapatkan buku gratis dari Pak Kus, silahkan kirim e-mail Anda ke: unismuhmenulis@yahoo.com

Jangan lambat, ya...

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun