Mohon tunggu...
Kurotin Ayunin
Kurotin Ayunin Mohon Tunggu... Mahasiswa - KTP

Mahasiswa kreatif berfikir kritis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PMM Kelompok 86 Gelombang 8 Mengajak Anak TK Ar Rohman untuk Menjaga Kesehatan Gigi

21 Juni 2021   18:15 Diperbarui: 21 Juni 2021   18:40 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Edukasi Kegiatan Menggosok Gigi) Dokpri

Pengabdian masyarakat oleh mahasiswa (PMM ) merupakan program pengabdian kepada masyaraakat pengganti dari kegiatan KKN pada semester akhir yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang. Pengabdian masyarakat dilakukan oleh kelompok 86 gelombang 8 di desa Oro-Oro Ombo kecamatan batu. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah melakukan edukasi menjaga kesehatan gigi sejak dini. Kegiatan edukasi dilakuakan di TK Ar Rohman Jl. TVRI RT 02 RW 01 Desa Oro-Oro Ombo Kec Batu Kota Batu.TK Ar Rohman di pilih karena salah satu TK yang melakukan kegiatan luring di Ds Oro Oro Ombo. Siswa yang mengikuti kegiatan hanya TK B saja mengingat adanya anjuran pemerintah untuk melakukan kegiatan yang tidak berskala besar. Siswa yang mengikuti kegiatan edukasi ini sebanyak 35 anak.

Edukasi menjaga kesehatan gigi dilakukan dengan mengajari anak TK cara menyikat gigi dengan baik dan benar dan menjalaskan waktu yang tepat untuk menyikat gigi. Salah satu cara yang dilakukan agar anak-anak TK rajin menjaga kesehatan gigi yaitu dengan memberikan mereka sikat gigi dengan model karakter yang lucu. Mereka merasa senang dengan adanya kegiatan ini. Hal ini dibuktikan dengan antusias mereka yang cukup baik membawa gelas kosong yang dilakukan untuk berkumur-kumur. Kegiatan edukasi ini dimulai dari pukul 07.30 dengan menyiapkan peralatan kemudian melakukan senam bersama dan melakukan edukasi sikat gigi. "Terimaksih mbk atas edukasi yang dilakukan kepada siswa siswi kami, kami jadi tau kemampuan dari anak-anak mana yang biasa rajin menyikat gigi mana yang tidak" ujar Chusnul Cholifah, S.Pd Ibu kepala sekolah Tk Ar Rohman. Menjaga kesehatan gigi merupakan hal yang penting agar mereka memiliki gigi kuat dan sehat sampai dewasa nanti.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun