Mohon tunggu...
Koteka Kompasiana
Koteka Kompasiana Mohon Tunggu... Administrasi - Komunitas Traveler Kompasiana

KOTeKA (Komunitas Traveler Kompasiana) Selalu dibawa kemana saja dan tiada gantinya. | Koteka adalah komunitas yang didesain untuk membebaskan jiwa-jiwa merdeka. | Anda bebas menuliskan apapun yang berkaitan dengan serba-serbi traveling. | Terbentuk: 20 April 2015, Founder: Pepih Nugraha, Co-founder: Wardah Fajri, Nanang Diyanto, Dhave Danang, Olive Bendon, Gana Stegmann, Arif Lukman Hakim, Isjet, Ella | Segeralah join FB @KOTeka (Komunitas Traveler Kompasiana) Twitter@kotekasiana, Instagram @kotekasiana dan like fanspage-nya. Senang jika menulis di Kompasiana, memberi tag Koteka dan Kotekasiana di tiap tulisan anda! E-mail: Kotekakompasiana@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Event Komunitas Online Artikel Utama

Ada Inspirasi dan Hikmah Usai Jalan-jalan? Bikin Buku Bareng, Yuk!

3 Maret 2023   02:05 Diperbarui: 3 Maret 2023   11:10 411
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bikin buku  kolaborasi, yuk! (dok.Koteka)

Hi, Koteker, apa kabar?

Masih sehat dan bahagia, bukan.

Weekend ini sudah nge-trip ke mana saja? Nggak perlu jauh-jauh, healing di deket rumah yang memiliki pesona kearifan lokal yang makin bikin kita yakin akan kekayaan alam Indonesia, pasti membuat akhir pekan mengesankan. Melihat pemandangan yang indah, vitamin "See", udara segar, nggak mager, mencicipi kuliner daerah, perjalanan yang warna-warni ... seru! Hari nggak lewat begitu saja kayak angin. Wuss-wuss.

Oh, ya. Masih ingat proyek buku Koteka tahun lalu "Wonderful Indonesia: 10 Destinasi Wisata Prioritas Indonesia? Mohon sabar ditunggu ya, beberapa artikel sudah diterima tapi belum memenuhi kuota 10 daerah yang ingin digali. Jika kalian memiliki tulisan yang menggambarkan keindahan tempat yang pernah kalian kunjungi seperti:

  • Mandalika (Nusa Tenggara Barat)
  • Pulau Morotai (Maluku Utara)
  • Tanjung Kelayang (Kepulauan Bangka Belitung)
  • Danau Toba (Sumatra Utara)
  • Wakatobi (Sulawesi Tenggara)
  • Borobudur (Jawa Tengah)
  • Kepulauan Seribu (DKI Jakarta)
  • Tanjung Lesung (Banten)
  • Bromo (Jawa Timur)
  • Labuan Bajo (Flores)

Kalian bisa mengiriman di email kotekakompasiana@gmail.com (subyek email: Buku Koteka 1/2022) sampai 31 Mei 2023.

Sembari menunggu proyek buku pertama, Koteka bekerjasama dengan Kompasianer Anna R. Nawaning S yang sudah pernah ikut beberapa kali Kotekatrip, akan menggagas proyek buku kedua "Buku Antologi Traveling."

Buku kali ini akan masih tetap mengangkat wisata daerah di tanah air yang sudah pernah kalian kunjungi. Kalian bisa menggambarkan kisah inspirasi atau hikmah apa yang kalian dapatkan selama nge-trip. Pastinya ada sisi humanis yang bisa kalian beberkan dari acara jalan-jalan bertemu dengan banyak orang, perjalanan yang panjang dan pemandangan alam yang menenangkan. Ini akan menjadi pengalaman yang pastinya juga menarik untuk disimak orang lain, bahkan diambil hikmahnya. Jadi, bukan sekedar catatan perjalanan ke mana-makan apa dan bagaimana cara pergi ke sana, ya? Dan bukan tulisan fiksi karena jalan-jalannya beneran, sudah terjadi dan akurat.

Syarat dan ketentuan:

  • Peserta memiliki akun di Kompasiana.com. Jika belum segera mendaftar di website tersebut. Ini akan mengikat kita semua, admin (Maman dan Mimin) dan member Koteka (Koteker).
  • Follow salah dua media sosial Koteka supaya nggak ketinggalan up date info: Kompasiana @Kotekasiana, Instagram @kotekasiana, Twitter @kotekasiana, Facebook @KOTeKA (Komunitas Traveler Kompasiana), Youtube@kotekakompasiana946
  • Menulis artikel bertema "Inspirasi dan hikmah di balik perjalanan ke tempat wisata."
  • Setiap peserta mengirimkan 1 artikel.
  • Tulisan adalah karya sendiri, bukan copy paste dari orang lain dan tidak sedang dilombakan.
  • Tulisan merupakan pengalaman pribadi  bukan pengalaman orang lain.

Mekanisme:

  • Deadline: 3 April 2023
  • Tulisan dalam Microsoft Word (2-4 halaman, ukuran A4, 1,5 spasi, Arial Font 12) dikirim ke balqis57@gmail.com dan cc ke  kotekakompasiana@gmail.com dengan subyek: Naskah Buku Koteka 2/2023
  • Penulis wajib membeli 3 buku dan menanggung ongkir buku sesuai alamat tujuan.
  • Koteka menerima dengan senang hati, donasi buku dari peserta untuk program sosial Kompasiana.
  • Akan ada Whatsapp group penulis buku demi komunikasi.
  • Penulis menyetujui profit Rp 5000/buku untuk proyek "fund rising" Koteka,  yang mana dana akan dipergunakan untuk kegiatan offline (Kotekatrip) bersama (dari Koteker, untuk Koteker, kembali pada Koteker).
  • Penulis mendapat E-sertifikat
  • Tulisan yang tidak sesuai dengan ketentuan tidak akan dimasukkan dalam buku tapi boleh diganti dengan yang sesuai.
  • Penulis menyetujui pengeditan artikel seperlunya dari editor.

Nah, nggak usah ragu mau ikut atau nggak. Segera tentukan tempat nge-trip mana yang paling berkesan, memberikan inspirasi dalam hidup kalian dan tentunya ada hikmah yang bisa dibagi yang barangkali akan bermanfaat bagi orang lain juga. Jika kalian nggak ada foto yang memadai untuk disematkan dalam tulisan, nggak perlu khawatir. Boleh dan sah, kok.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Event Komunitas Online Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun