Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Abadikan 2022, Sambut 2023!

30 Desember 2022   07:44 Diperbarui: 31 Desember 2022   00:45 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diolah Kompasiana dari Pixabay

Olalala... Selamat tahun baru semuaaa!!!

Kompasianer, punya rencana apa nih tahun baru kali ini? Liburan bersama keluarga? Mudik ke rumah opung doli dan opung boru yang sudah lama tidak jumpa? Atau sekadar jalan-jalan singkat menikmati jalanan yang kosong karena ditinggal orang-orang? Atau kamu lebih memilih di rumah aja menikmati film-film dan buku-buku yang sempat lama tertunda?

Apapun rencananya kamu pastinya akan seru banget. Apalagi dilakukan bersama orang-orang terdekat.

Diperkirakan momen tahun baru ini akan ada banyak orang yang merayakan di luar rumah. Pemerintah pun telah mempersilakan untuk masyarakat merayakan tahun baru tanpa adanya pembatasan selama protokol kesehatan dan keselamatan tidak diabaikan. Bahkan beberapa wilayah menyediakan ruang terbuka untuk pesta rakyat.

Di antara banyak orang yang merayakan tahun baru di rumah luar, mungkin di antaranya adalah kamu. Eits tetapi jangan lupa, apalah arti keseruan kamu bersama-sama orang tersayang kalau tidak diabadikan?

Karenanya, ke manapun liburan tahun baru kamu kali ini mari abadikan di Kompasiana.

Kamu bisa melakukan reportase langsung saat berada di tempat liburan atau perayaan pesta rakyat di daerahmu. Bagaimana kondisi jalanannya? Bagaimana terhindar dari kemacetan, kriminalitas, dan menjaga diri dari kerumunan?

Selain itu, kamu juga boleh kok menuliskan refleksi ala kamu selama setahun ini dan resolusi kamu di tahun depan. Bukankah ini adalah momen yang tepat sebelum kita menjalani lembaran baru?

Nah, tunggu apalagi, yuk tuliskan reportase dan cerita-cerita seru dari kamu dalam rangka menyambut tahun baru di Kompasiana dengan menyematkan label Tahun Baru 2023 pada tiap konten yang kamu buat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun