Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Catatan Artikel Utama

14 Artikel Lifestyle Terpopuler 2014

7 Januari 2015   05:42 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:39 2368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


1420558262334334547
1420558262334334547

Mengawali tulisannya dengan harapan pembaca tak salah kaprah menilai sebagai pembenaran, Ulihape berbagi pengalaman pribadi mengenai dilema ibu bekerja. Dilema yang tak ada putusnya dialami kaum ibu. Penulis menuangkan perspektifnya mengenai ibu yang memilih bekerja. Terkait dengan  trending topic mengenai #fulltimemother vs #workingmommy mendadak menguasai time line dunia maya. Ulihape mempertanyakan mengapa kaum ibu harus saling sindir dengan pilihannya, menjadi ibu bekerja atau ibu rumah tangga. Di akhir tulisan, ia pun mengajak kaum ibu terutamanya untuk saling berempati, saling menghargai, jangan lagi saling menyindir lewat status karena khawatir akan ada yang terluka dengannya. Tulisan yang diganjar Headline ini pun mendapatkan banyak pembaca dan komentar.

11. Chikan, Pelecehan Seksual di Jepang!


1420558360478673683
1420558360478673683

Chikan adalah pelecehan seksual yang dilakukan oleh pelaku kepada korban dengan menunjukan prilaku yang menjurus kepada kegiatan seks yang tidak diinginkan. Contoh yang paling mudah adalah Chikan di dalam kereta dan bis. Prilaku yang dilakukan adalah dengan memegang tubuh korban dengan sengaja yang merujuk pada seks, misalnya memegang pantat, payudara dan daerah-daerah sensitif lainnya. Biasanya korban Chikan adalah wanita yang kerap dianggap lemah tak berdaya. Pengalaman pribadi Weedy Koshino ini membantah anggapan itu, karena sebagai korban, penulis menunjukkan bahwa korban Chikan bisa melawan dan membuat jera pelakunya. Artikel yang dipilih Headline ini banyak dibaca karena isinya inspiratif dan bermanfaat.

12. Bocah Cilik ini Menderita Kecanduan Seks Akibat Tinggal di Lokalisasi


14205584911939268512
14205584911939268512

Nama Ira Oemar dikenal dengan analisis tajam dalam tulisannya. Tak terkecuali artikel yang dibuat terkait isu penutupan lokalisasi Dolly Surabaya. Ira mengangkat topik yang menyentuh hati pembacanya. Bagaimana lokalisasi berdampak buruk terhadap psikologis anak yang kemudian menderita kecanduan seksual. Kecanduan ini dialami anak perempuan usia delapan dan 13 tahun. Mereka harus menjalani rehabilitasi dan terapi untuk mengatasi "penyakitnya" itu. Penutupan Dolly merupakan salah satu langkah mengatasi masalah sosial psikologis ini. Beruntung kedua anak ini ditermukan Pemkot dan mendapatkan perawatan. Apa jadinya pada anak-anak yang tidak tersentuh di sekitar lokalisasi. Tulisan yang dipilih headline ini menjadi salah satu catatan urban terpopuler sepanjang 2014.

13. Telitilah Saat Membeli Emas di Pegadaian


14205585501517298258
14205585501517298258

Laporan warga, inilah kekhasan Kompasiana. Kompasianer menuliskan apa yang dialaminya, sebagai bahan pembelajaran bagi diri sendiri dan orang lain. Informasi inilah yang lebih dipercaya karena berasal dari sumber langsung dan pengalaman nyata. Seperti catatan harian Amirsyah terkait pengalamannya membeli logam mulia di Pegadaian. Tanpa bermaksud mendeskreditkan lembaga apa pun, laporan warga seperti ini semestinya menjadi pembelajaran untuk semua agar sebagai konsumen bisa lebih berhati-hati. Penulis pun memberikan ulasan lengkap dan rinci mengenai pengalaman tak menyenangkan membeli logam mulia yang ternyata barang lelang. Amirsyah pun memberikan kiat membeli logam mulia termasuk cara membedakan emas baru dan hasil lelang. Ulasan ini menjadi terpopuler tahun 2014.

14. Harus Jeli Belanja di Alfamart!


1420558692144116612
1420558692144116612

Lagi-lagi, pengalaman pribadi yang dituliskan sebagai laporan warga banyak diminati di Kompasiana. Artikel yang ditulis Dony Purnomo ini berangkat dari pengalaman keseharian yang bisa saja Anda alami sendiri. Kejeliannya memerhatikan banderol harga pada produk yang dijual di minimarket mengingatkan kita sebagai pembaca untuk juga berhati-hati. Menjadi konsumen cerdas menjadi tujuannya. Seperti penulis artikel ini yang penasaran apakah ada orang lain yang mengalaminya, ternyata setelah menelusuri dunia maya, ada beberapa peristiwa serupa. Yakni perbedaan harga di label yang tak sesuai dengan kasir. Menjadi konsumen cerdas adalah kebutuhan, lihat saja, terbukti artikel ini masuk dalam daftar terpopuler 2014 dengan pembaca ribuan.

Tahun 2015, giliran Anda berbagi cerita tentang hobi, kehidupan urban, bahkan catatan harian yang inspiratif, bermanfaat, aktual, informatif untuk menjadi pembelajaran bahkan rujukan. Selamat berbagi di Kompasiana, berangkat dari berbagai hal yang sangat dekat dengan keseharian. (WAF)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun