Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

#Dancingqueenchallenge, Kenali Dulu ABBA Sebelum Ikut Tantangan

22 Juli 2021   04:26 Diperbarui: 22 Juli 2021   05:02 584
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
#Dancingqueenchallenge, Kenali Dulu ABBA Sebelum Ikut Tantangan (thefocus.news)

"Oooh, You can dance, You can jive, Having the time of your life, Ooh see that girl, Watch that sce..."

Ah, sebenarnya masih banyak lagi lirik dari lagu Dancing Queen ini, tetapi napas saya sudah keburu habis.

Nah, itu adalah bagian dari apa yang sedang viral di tiktok dalam waktu sepekan ini. Namanya adalah Dancing Queen One Breath Singing Challenge. Tagar yang beredar adalah #Dancingqueenchallenge

Ketika saya menanyakan kepada Ryu, tentang lagu ini, ia tahu persis. Begitu pula dengan lagu Mamma Mia. Sebabnya ada filmnya yang pernah ngehits.

Namun, Ryu tidak tahu siapa penyanyi aslinya. Ia bahkan tidak tahu jika kedua lagu terkenal itu dinyanyikan oleh grup band yang sama.

Padahal ABBA adalah bagian dari masa kecilku. Sebagai generasi kolonial, lagu ini adalah lagu wajib. Wajib terdengar, karena berseliweran sepanjang tahun dari pemutar musik papa tercinta.

Saya pun penasaran, apakah banyak milenial yang juga sama dengan Ryu? Tidak tahu mengenai grup band ABBA.

ABBA dibentuk di Swedia tahun 1973. Personilnya empat orang, yang terdiri dari dua pria dan dua wanita.

Mereka adalah; Benny Anderson, Bjorn Ulvaeus, Agnetha Faltskog, dan Anni-Frid Lyngstad. Jadi, nama ABBA adalah akronim dari nama depan mereka.

Sebelum bergabung, mereka telah memiliki karir musik masing-masing. Benny adalah vokalis sekaligus pemain keyboard dari grup band Hep Stars. Bjorn adalah pemain gitar grup Hootenany Singers.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun