Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

"KPB" Jeblok di Community Trivia, Tidak Akan Keok di Kompasiana

4 Desember 2020   12:24 Diperbarui: 4 Desember 2020   14:48 466
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Logo KPB di Community Trivia (sumber: Kompasiana.com)

Kompasianival 2020 baru saja mulai. Kemeriahan tersajikan dengan baik. Rangkaian acara terselenggarakan dengan apik. Bagi penulis, ajang Kompasianival ini merupakan yang pertama sejak bergabung di blog bersama ini pada tanggal 1 desember 2019.

Menerjunkan diri di Kompasiana bukannya tanpa sebab. Dukungan dari istri tercinta dan dorongan dari dua sahabat Kompasianer yang lebih dulu berada, membuat tekad kuat mengalahkan gundah gulana.

Banyak hal yang menarik dan positif yang penulis dapatkan di blog bersama ini. Selain menambah pengetahuan dari tulisan para sahabat Kompasianer, kegiatan menulis juga merupakan sebuah hiburan yang menyenangkan.

Namun di antara semuanya, hal yang paling berkesan bagi penulis adalah memiliki kesempatan berkenalan dengan sahabat-sahabat baru. Tepatnya pada tanggal 21 September 2020, ketika penulis mendapatkan pesan di fitur chat Kompasiana yang dikirimkan oleh Elang Salamina.

"Bro, mau gabung di grup WA gak, banyak kawan-kawan Kompasianer di sana."

Tanpa pikir panjang, penulis langsung mengiyakan. Ternyata grup WA misterius ini sudah berisikan nama-nama yang sebelumnya sudah sering berinteraksi di Kompasiana.

Awalnya sih, penulis berpikir jika grup WA ini hanya sekedar grup kumpul-kumpul bagi rekan "sefrekuensi saja." Namun belakangan, baru disadari kalau grup ini ternyata adalah komunitas yang menamakan diri sebagai KPB (Komunitas Kompasianer Puisi Berbalas).

Nah, sebelum menceritakan lebih jauh mengenai grup KPB ini, penulis kembali dulu pada keseruan hari pertama Kompasianival 2020, tepatnya pada saat Community Trivia diselenggarakan.

KPB menjadi salah satu peserta di ajang "adu nasib" bagi seluruh komunitas di Kompasiana. Penulis dan rekan kompasianer Fery W menjadi wakil dari KPB untuk bertarung dengan limabelas komunitas lainnya.

Berbagai persiapan sudah dilakukan. Mulai dari menambah wawasan, bertukar informasi, hingga mengenali gim Kahoot yang akan digunakan pada babak penyisihan.

Permainan dibagi menjadi dua sesi yang terpisah, dan penulis ditempatkan pada grup pertama. Permainan dimulai, ada sekitar 10 pertanyaan yang diperebutkan. Semuanya berkisar mengenai Kompasiana dan Kompasianival. Cukup mudah, namun tidaklah semudah koordinasi antara otak dan tangan. Penyakit klasik bagi penderita generasi kolonial. Heuhhh...

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun