Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe Pilihan

Hati-hati Penipuan Mengatasnamakan BPJS Ketenagakerjaan

4 Maret 2021   12:15 Diperbarui: 4 Maret 2021   18:45 1097 17
Beberapa hari yang lalu tepatnya tanggal 2 Maret 2021, salah satu teman dari rekan kerja kami mengirim bukti screenshotan penipuan di group WA HRD atau PIC BPJS mengatasnamakan lembaga BPJS Ketenagakerjaan dari akun Facebook. Rekan kerjanya tersebut hendak menggantikan alamat email yang ada di akun BPJSTKU supaya aplikasinya bisa digunakan sebagaimana mestinya. Sepertinya, korban dari penipuan itu belum mengetahui atau mungkin dengan sengaja mengetes pelakunya bahwa untuk merubah data tenaga kerja yang ada di BPJS Ketenagakerjaan atau di aplikasi BPJSTKU harus melalui call center di 175 atau menghubungi kantor cabang terdekat BPJS Ketenagakerjaan. BPJS Ketenagakerjaan tidak pernah membuka kanal lain, selain kanal yang sudah disebutkan di atas. Ini yang harus diketahui dan diingat oleh kita semua.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun