Mohon tunggu...
KOMENTAR
Filsafat

Manusia [Manungso]

8 Oktober 2011   09:37 Diperbarui: 26 Juni 2015   01:12 296 3
Masihkah aku berpikir tuk menuhankan pikir

Apakah segenap rasa yang menyatu telah buta

Nasihat-nasihat para kekasih-Nya telah memberiku sebuah peta

Usahaku menyikapi diri haruslah lebih hati-hati

Segenap rasa haruslah mengenal dan tahu tentang yang dirasa-rasa

Illahi adalah cinta sejati detak-detak nadi

Agar tak buta mata dalam karsa dan cipta

--------------------------------------

Manusia dalam bahasa jawa disebut manungso, yang memiliki arti '' manunggal ing roso '' atau tempat bersatunya segala rasa atau perasaan. Dari rasa sedih, suka, gembira, amarah, luka dan segenap rasa maupun prasangka lainya.

Pabila kita tidak memperdulikan sesama disekitar kita, maka tak layaklah kita menyandang gelar sebagai manungso atau manusia.

[ nasihat Syech Siti Jenar ]

Dan tahukah kita, siapa musuh yang paling besar bagi kita, yaitu diri kita sendiri dan bukan apa maupun siapapun.

Karena memahami kehidupan itu sebenarnya adalah memahami diri kita sendiri, dalam laku prilaku sepanjang waktu.

Maka kendalikanlah pikiran kita agar serasi dengan suara nurani kita.

selamat berakhir pekan, mohon maaf lahir dan batin atas segala tutur kata yang tak mengena.

salam

bvb

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun