Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Pilihan

Mojokerto, Kota Tekercil di Indonesia

22 Januari 2022   20:14 Diperbarui: 23 Januari 2022   10:58 1419 4

Tahukah Anda tentang kota terkecil di Indonesia? Jawabnya adalah Mojokerto di Jawa Timur. Kota dengan luas 16,47 km2 yang terdiri 3 kecamatan dan 18 kelurahan ini  memiliki jumlah penduduk 1,4 juta jiwa. Meski kecil kota Mojokerto terlihat bersih, hijau dan tertata rapi. Dan merupakan daerah wisata alam dan wisata sejarah, meski tepatnya lokasi wisata ini terletak di Kabupaten Mojokerto.

Disebut wisata alam karena memiliki 10 air terjun yang indah dan wisata sejarah karena banyak menyimpan peninggalan sejarah kerajaan Majapahit.

Beruntung Koteka Talk sore ini memperoleh narasumber, Prasta Tyasih Trisoka Wijayanti, siswa SMAN 1 yang berhasil menjadi "Yuk bertalenta Mojokerto 2021". Yuk adalah kejuaraan sejenis  Abang-None di Jakata dan Mas-Diajeng di Jogja, nama kejuaraannya Gus-Yuk Bertalenta Mojokerto 2021. Tema yang diusung adalah "Wonderful Indonesia: Mojokerto the Fortress of Majapahit". Acara dipandu langsung oleh Ony Jamhari, ketua Koteka 2022.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun