Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Di Pinggir Kisah

29 Maret 2021   09:48 Diperbarui: 29 Maret 2021   09:59 115 12
ada saatnya senang bergairah
menatap pagi yang berkah
sinar temaram di sela kusen
anak-anak menari-nari di gemercik embun
di lidah rumput yang berayun

betapa indah pagi itu
ketika kita menyeduh waktu
pada secangkir rindu
keindahan seolah tak berlalu

ada saatnya susah merebah
menatap pagi yang marah
sinar menyalak memangkas jendela
anak-anak menyanyikan kesedihan di sisa hujan
apakah jadinya hujan di halaman pindah ke mata
aku ingin memeluknya sedalam peluk

betapa terkadang kepentingan hati
kebersamaan terurai dalam mata belati
tak ada lagi beriak mata hati
kesuraman itu apakah layak dinanti

belajar pasrah ketiba rebah
ikhlas apa pun terserah
tapi tak ingin benang kebersamaan dibelah
tunas-tunas itu tetaplah amanah
yang tak pernah berharap melihat kaca jendela pecah

"bagaimana kami menikmati halaman yang cerah?"

Plg, 2020

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun