Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Kita Berbeda

20 September 2020   14:54 Diperbarui: 20 September 2020   15:05 34 6
Dan aku menitipkan semua pada pemilik alam semesta
Yang menjadikanku dan hari- hariku seturut dengan kehendakNYA
Yang membuatku mengalami setiap apa yang diijinkanNYA terjadi
Aku hanya bongkahan tanah yang diberikan napas kehidupan
Jauh dari apa pun yang layak untuk kusombongankan
Aku melihat diriku begitu kecilnya diantara berjuta keagungan ciptaanNYA
Sungguh aku hanya seekor semut diantara gajah-gajah yang kapan saja bisa memijakku hingga tak bernyawa
Suaraku adalah nyanyian alam
Telinga tak mampu menembusnya, hanya beberapa batin yang mampu meraba masuk
Aku bermain- main dengan sebagian yang aku sebut kawan
Kawan yang menurut sebagian orang hanya mahluk
Mahluk aneh yang memenuhi bumi
Kami sebut hitam, mereka sebut gelap
Kami sebut putih, mereka sebut silau
Dan kami sebut pelangi, mereka sebut bias cahaya

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun