Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pentingnya Kebersihan dalam Islam

31 Januari 2023   07:15 Diperbarui: 31 Januari 2023   07:28 135 0
Hadirin ikhwani fillah Rohimakumullah
Alhamdulillah, kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT bahwa dengan hidayah-Nya kita menjadi muslim. Penganut agama Islam dan pengikut Nabi Muhammad SAW. Sebagai muslim yang baik, kita harus berperilaku dan berprihidup secara Islami, baik sebagai makhluk individu maupun sebagai makhluk sosial, baik dalam hidup perorangan maupun dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Hidup bersih dan sehat sebetulnya sudah menjadi perhatian khusu dalam Islam. Apabila kita membaca kitab-kitab fiqih, bahasan yang paling pertama selalu dimulai dengan bab thaharah yaitu bab bersuci. Hal ini menandakan bahwa begitu pentingnya bersuci dalam Islam yang berarti sangat penting hidup bersih dan sehat.

Cerminan diri seorang muslim adalah kebersihan, Islam sebenarnya adalah agama yang suci dan bersih.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun