Mohon tunggu...
KOMENTAR
Cerita Pemilih

Pengorbanan TIM KPPS 07 demi Suksesnya Pemilu 2019

21 April 2019   20:00 Diperbarui: 22 April 2019   07:33 126 0

     JEPARA- Ketua KPPS 07 membuka pemilu serentak Pilpres dan Pileg di Guyangan Bangsri RT 02 RW 02 Jepara. Tepatnya di rumah bapak Wakhid selaku warga Guyangan Bangsri. Rabu (17/04).
     Menurut Sri Ayumi selaku ketua KPPS mengatakan dengan adanya pemilihan serentak terlalu memakan waktu, tenaga dan pikiran. Sehingga hasil yang diharapkan kurang maksimal. "terdapat lima hak pilih yakni Presiden dan wakil presiden, DPR, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kab/Kota," Tuturnya.
    Dia menambahkan kurangnya pengalaman atau pengetahuan tentang aturan, sistem, dan tata cara yang berganti-ganti setiap adanya pemilu. Sehingga terkurasnya pikiran yang menyebabkan tidak fokus terhadap pekerjaan karena kelelahan. Tetapi memang harus bersabar dan tetap semangat demi suksesnya pemilu serentak 2019 di Indonesia.
    Banyak pengorbanan TIM KPPS 07 demi suksesnya pemilu 2019 mulai dari beberapa hari begadang, meninggalkan keluarga, dan juga ada salah satu anggota KPPS yang harus meninggalkan anak kecilnya dan rela begadang demi suksenya pemilu 2019.
   Sementara itu, menurut Fia salah satu anggota KPPS 07 Guyangan Bangsri menuturkan. Dengan adanya pemilu serentak 2019 yang menjadikan TIM KPPS 07 bekerja ekstra menguras tenaga serta pikiran, sampai harus begadang untuk menyelesaikan penghitungan suara dan menyelesaikan laporan hasil pemungutan suara, demi suksesnya pemilu 2019. Jika ingin berhasil dan sukses, memang harus berkorban dalam segi jasmani maupun rohani.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun