Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Anies Bangun Pemukiman bagi Korban Gusuran Ahok

16 Oktober 2021   06:02 Diperbarui: 16 Oktober 2021   06:32 90 2
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tanggal 14 Oktober 2021 kemarin meresmikan Kampung Susun Kunir.
Kampung Susun Kunir diperuntukkan bagi warga Pinangsia yang pada Gubernur DKI Jakarta terdahulu yaitu Ahok, menjadi korban penggusuran. "Kampung Susun Kunir adalah salah satu bentuk komitmen dari kami (Pemprov DKI Jakarta) untuk memastikan warga mendapatkan hunian yang layak ketika mereka rumah mereka tergusur untuk kepentingan publik," kata Anies Baswedan menjelaskan
Selain Kampung Kunir Anies Baswedan juga telah membangun dan meresmikan Kampung Susun Cakung di RW 05 Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur dan Kampung Aquarium di Penjaringan Jakarta Utara
Anies Baswedan mengatakan pembangunan ini untuk memastikan kelangsungan hidup terjaga dan masa depan anak-anak Aman.
"Memastikan bahwa kelangsungan hidup terjaga, masa depan anak-anaknya tetap bisa diamankan. Itulah sebabnya proses pembangunan kampung-kampung yang semula warganya tergusur kita lakukan di beberapa waktu ini bahwa Jakarta harus memberikan solusi perumahan bagi mereka," kata Anies Baswedan dalam acara peresmian Kampung Susun Kunir.
Dengan adanya kebijaksanaan dan kerjanya Gubernur Anies Baswedan, para korban gusuran Gubernur terdahulu, yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mereka bisa tersenyum lagi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun