Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi dan Puisi

4 Juni 2023   06:33 Diperbarui: 4 Juni 2023   06:37 101 2

PUISI DAN PUISI

Karya Esther Dwi Magfirah

Puisi cuma ungkapan rasa
Dari hati yang getir
dan tak mampu lagi
menahan perih

Jangan gembira
Engkau tak akan pernah mampu
Ungkapkan rasa juga
Rasa hatimu yang luruh

Benarkah?
Puisi dan puisi
Hanya getir, perih, pedih
Walau indah, megah, mewah tiada tara

Benarkah?
Gembira hanya kamuflase
Yang harus dihindari
Atau tak akan pernah ada
Apa - apa

Apa yang kau pilih?

Entahlah ....
Mengapa engkau tanyakan padaku
Bagiku
Aku, kamu, dia, mereka, semua ...
Harusnya sudah lama tak punya rasa
Apa itu sedih ... aku sudah lupa
Apa itu gembira ... aku sudah tak ingat
Apa itu bahagia ... mungkin aku hanya tak ingin bicara
Daripada terkena karma
Walau tak pernah percaya juga
Bahagia hanya kata - kata
Tapi tetap menggugah rasa
Untuk bangga merasa bahagia
Bahkan jika hanya pernah merasa bahagia

Tapi sudahlah ...
Puisi dan puisi
Tetap arti tiada arti
Tetap arti tiada tara
Yang begitu diinginkan
Yang begitu didambakan

Begitulah ...
Bagiku puisi tempatku ada
Bagiku puisi tempatku nyata


Bukan sekedar kata - kata
Bukan sekedar memakna
Bukan sekedar intermezo saja
Bukan sekedar memeriahkan suasana

Walau sesaat ...
Walau jika hanya sesaat ...
Aku bangga dan bahagia.
Bisa berkata - kata.
Bisa memberi makna.
Karena itulah kenyataan adanya !

Terima kasih.
Bila hanya sedikit lagi waktuku.
Bila hanya sedikit lagi harapanku.
Aku tahu engkau tahu.

Sampai jumpa.
Doa terbaikku untukmu selalu.

Tanah Bumbu, 3 September 2022.

Penulis suka menulis puisi. Telah memiliki 2 buku tunggal kumpulan puisi Cahaya Ilahi (2020) dan Gerimis di Bulan Oktober (2022) dan 10 buku antologi bersama puisi dan cerpen.
Tinggal di Kab. Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun