Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Makalah Tafsir, Takwil dan Terjemah

13 Desember 2018   09:12 Diperbarui: 13 Desember 2018   10:30 8863 0
TAFSIR, TAKWIL DAN TERJEMAH
Makalah ini ditujukan untuk memenuhi tugas kelompok Studi Al-qur'an
Dosen Pengampu : Siti Maryam Munjiat S. S. M.pd.i

Disusun oleh:
Febby Ammelenia Fajar
Nurul Chafidzoh
Zidna Zaad Kamiel
TBI-1/C

JURUSAN TADRIS BAHASA INGGRIS
FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SYEKH NURJATI CIREBON
2018




KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmatnya sehingga  kami dapat merasakan menuntut ilmu di Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon dan kami dapat membuat makalah Studi Al Qur'an yang membahas " Tafsir, Takwil dan Terjemah". Sholawat serta salam kami ucapkan kepada baginda Rasulullah SAW yang selalu membawa kabar gembira untuk kita semua dan semoga kita mendapatkan syafa'atnya di hari akhir nanti.
Dan kami juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang membantu pembuatan makalah ini khususnya Ibu Siti Maryam Munjiat S. S. M.pd.i selaku dosen pengampuh kami Terima kasih disampaikan.
Dengan seluruh kerendahan hati kami meminta kritik dan saran yang membangun untuk kepada para pembaca  makalah kami yang masih banyak memiliki kekurangan, semoga dengan adanya makalah dari kami dapat bermanfaat bagi kami penulis khususnya dan pembaca pada umumnya. Aamin . cukup sekian pengantar dari kami, mohon maaf jika ada salah salah penulisan karena kesempurnaan hanya milik Allah semata. Terima Kasih.

Cirebon, 22 September 2018

   Penulis







i

DAFTAR ISI

Kata pengantar .......................................................................i
Daftar isi...............................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN
1.1Latar belakang ...................................................................1
1.2Rumusan masalah ..............................................................1
1.3Tujuan ............................................................................1
BAB II ISI DAN PEMBAHASAN
2.1 Tafsir .............................................................................2
     2.1.1 Perngertian Tafsir ........................................................2
     2.1.2 Klasifikasi Tafsir ..........................................................3
2.2 Takwil ............................................................................3
    2.2.1 Pengertian Takwil .........................................................3
    2.2.2 Klasifikasi Takwil .........................................................4
2.3 Terjemah .........................................................................4
    2.3.1 Pengertian Terjemah ......................................................4
    2.3.2 Klasifikasi Terjemah, Syarat syarat menjadi penerjemah ............4
2.4 Perbedaan Tafsir, Takwil, Terjemah .........................................5
BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan .....................................................................7
Daftar Pustaka ......................................................................8



ii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang
Upaya menafsirkan al-Qur'an sudah dilakukan oleh Rasulullah SAW., predikat al Qur'an sebagai Hudan (petunjuk) dan Rahmatan  (rahmat) bagi manusia, membuka kemungkinan yang luas bagi penafsiran terhadapnya.
Susunan al-Qur'an yang tidak sistematis juga merupakan alas an tersendiri mengapa penafsiran serta penggalian terhadap makna ayat-ayatnya yang justru menjadi tugas umat yang tidak akan berakhir. Oleh karena itu kita sebagai umat Rasulullah hendaknya mengerti apa itu Tafsir,  dan apa saja tafsir dalam Al Qur'an yang harus kita ketahui, karena kita sudah tau bahwasanya menjadi umat islam adalah mengerti segala jenis isi dan makna al- Qur'an beserta mengamalkannya.
Latar belakang dari pebuatan makalah ini pula untuk membuat suatu makalah yang memberitahukan kepada pembacanya tentang apa itu Tafsir, Takwil dan Terjemah, agar si pembaca mengerti apa yang dimaksud ketiga materi tersebut. Latar belakang juga dipengaruhi sebagai penilaian Portofolio siswa untuk membuat laporan dari apa yang telah tercantum dalam makalah ini, makalah ini pun dibuat agar para penyusunya menyadi tahu bagaimana membuat makalah dan cara memperprestasikan makalahnya di seluruh teman-temanya sebagai ajang diskusi untuk kita semua.

1.2Rumusan Masalah
1.Apa pengertian dari Tafsir?
2.Apa sajakah klasifikasi dari Tafsir?
3.Apa pengertian dari Takwil?
4.Apa sajakah klasifikasi dari Takwil?
5.Apa pengertian dari Terjemah?
6.Apa sajakah klasifikasi dari Terjemah?
7.Apa perbedaan dari Tafsir, Takwil dan Terjemah?

1
BAB II
ISI DAN PEMBAHASAN

2.1Tafsir
2.1.1 Pengertian Tafsir
Secara bahasa, kata tafsir mengikuti pola taf'il , berasal dari kata al fasr (f,s,r) yang berarti " Menjelaskan, menyingkap, dan menampakan atau menerangkan makna yang abstrak."
Dalam lisan al A'rab al-tafsir berarti menyingkapakan maksud suatu lafadz yang musykil (pelik), sedangkan al fasr berarti menyingkap sesuatu yang tertutup.
Adapun tafsir menurut pengertian istilah ialah " ilmu yang membahas tentang cara pengucapan lafaz lafaz Al Qur'an sesusai dengan yang dikehendaki oleh Allah SWT., sehingga yang kurang jelas menjadi jelas, yang samar menjadi tidak samar, yang sulit dipahami menjadi mudah dipahami dan yang merupakan rahasia tidak menjadi rahasia lagi, sesusai ukuran kemampuan manusia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun