Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Polemik Tara Basro Karena Kita Sering Cepat Menilai?

7 Maret 2020   10:12 Diperbarui: 7 Maret 2020   10:46 178 5
Pada 2017 lalu, penulis pernah membuat catatan pribadi---di buku catatan---tentang mata dan kepala (baca: otak). Isinya kurang lebih tentang perbedaan fungsi antara mata dan kepala.

Mata ditujukan untuk melihat saja, sedangkan untuk memikirkan apa yang dilihat oleh mata itu adalah fungsi kepala. Mata seharusnya tidak mengontrol kepala, karena kepalalah yang seharusnya mengontrol mata.

Intinya begitu, karena menurut pengamatan pribadi yang sederhana, penulis berpikir bahwa selama ini kita seringkali tertipu oleh apa yang kita lihat. Mengapa?

Karena tidak jarang kita sudah merasa puas dengan apa yang kita lihat dan langsung dapat menghasilkan penilaian terhadap apa yang kita lihat itu. Padahal penilaian biasanya merupakan hasil dari kerja kepala bukan hanya mengandalkan kerja mata. Inilah yang patut dicermati.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun