Mohon tunggu...
KOMENTAR
Nature

Pojokan Lapangan Rawan Sampah

26 Mei 2021   16:19 Diperbarui: 8 Juni 2021   07:32 116 2
Pandemi Covid-19 yang dialami oleh seluruh dunia saat ini mempengaruhi mobilitas manusia di seluruh dunia. Akibat hal tersebut, banyak kegiatan-kegiatan yang harus diubah pelaksanaannya. Kegiatan di luar rumah pun menjadi berkurang. Masyarakat bahkan dihimbau oleh pemerintah untuk berdiam diri di rumah sebagai salah satu bentuk pencegahan penyebaran Covid-19. Tetapi, manusia pun perlu berolahraga dalam menjaga tubuh tetap fit di era pandemi ini. Maka, Lapangan Rampal yang berada di Jalan Urip Sumoharjo, Malang, Jawa Timur, Indonesia tetap dibuka untuk umum. Masyarakat yang berada di Lapangan Rampal pun diwajibkan untuk menggunakan masker dan mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah saat beraktifitas  di sana. Serta berlaku pula jam shift di Lapangan Rampal. Dengan begitu akan menghindari kerumunan orang yang ada disana.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun