Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

Saling “Contek” Totti dan Del Piero Saat Ujian

24 April 2012   09:05 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:11 982 0

Setiap membaca kolom-kolom olahraga, terutama sepak bola, yang disajikan media, saya tidak melulu tertarik dengan laporan tentang skor pertandingan ataupun jalannya pertandingan. Apalagi jika yang disampaikan itu telah saya tonton sebelumnya di televisi.

Yang lebih menarik bagi saya adalah sisi-sisi lain terkait keseharian ataupun kehidupan positif, jika tidak berlebihan, ijikanlah saya menggunakan istilah sisi “humanisme” para pemainnya di luar lapangan, yang seringkali tidak diekspose besar-besaran karena tenggelam oleh gegap gempita pertandingan.

Kali ini lumayan terinspirasi oleh kabar persahabatan dua sosok yang telah menorehkan sejarah kebesaran timnas sepakbola Italia. Mereka adalah Fransesco Totti dan Alesandro Del Piero. Totti dan Del Piero.

Saya mengamini pendapat-pendapat yang mengatakan bahwa keduanya banyak memiliki kesamaan, bahkan ada yang menyebutnya sebagai “saudara kembar”. Memang cukup banyak kemiripan di antara mereka terutama dari sisi prestasi di lapangan hijau. Baik itu mengenai ban kapten yang disandang di klub masing-masing, jumlah torehan gol, jumlah laga, usia dan yang lainnya, termasuk tentu saja kepiawaian dalam mengolah bola (bukan persis tentu saja, namun bisa dikatakan mirip atau tak jauh beda).

Dan yang lebih menarik, seperti yang telah saya katakan di atas adalah kesamaan (persahabatan) mereka di luar lapangan. Seperti kabar yang di tulis dalam kolom olah raga koran Sindo (22/4/2012), yang mengutip juga dari media Football Italia, ternyata kedua bintang ini pun kerap melakukan aktifitas lain bersama-sama.Salah satunya ketika Del Piero tampil pada acara komedi bertajuk La Sai l’ultima (jangan tanya artinya apa!) pada tahun 2009, saat itu Del Piero memperlihatkan karikatur dirinya yang dibuat Totti. Hal ini menunjukkan adanya sebuah “keakraban” di antara mereka. Dan sebuah hal menarik lain, ternyata Totti bisa juga “iseng” membuat karikatur ya?

Lalu, inilah yang menurut saya merupakan sisi paling menarik, yaitu ketika mereka mengikuti ujian untuk mendapatkan gelar sarjana bagi mereka yang drop out dari universitas. Itu terjadi pada era 1990-an. Wow, ternyata dua-duanya “putus kuliah”, tapi salut, dari sini dapat sedikit disimpulkan bahwa keduanya meskipun bisa dibilang telah sukses berkarier, namun tidak mengabaikan kelanjutan pendidikannya. Waktu itu,mereka mengerjakan soal bersama-sama. Nah, lucunya, ada yang mengatakan keduanya tidak bisa menjawab semua soal ujian.

Selesai tes, Del Piero dan Totti lalu saling menyapa dan bertanya satu sama lain.

“Bagaimana ujiannya?” tanya Totti kepada Del Piero.

“Tidak terlalu bagus,Totti,” jawab bintang Juventus itu,sambil memperlihatkan secarik kertas kosong.

“Anda juga?” balas Totti. “Kalau begitu,orang-orang akan mengatakan kalau saya menyalin (nyontek) jawabanmu,” gurau kapten AS Roma tersebut, sambil tertawa.

Entah kejadian terakhir persisnya seperti itu atau tidak, namun menurut saya, kita bisa tersenyum dari persahabatan mereka. Meskipun seringkali mereka berjibaku sebagai saingan/musuh di lapangan, namun tidak demikian saat di keseharian, apalagi mereka memiliki bendera yang sama, timnas Italia.

Dari sisi prestasi, meski mirip mungkin Del Piero sedikit lebih beruntung dari Totti. Dan kini, usia mereka tak muda lagi dalam dunia bola, walau masih bersemangat memberikan yang terbaik bagi klubnya. Di sini pulalah terdapat sebuah perbedaan selain latar belakang keluarga, yakni “nasib” mereka ketika tak lagi berada di puncak keemasannya. Totti tampaknya lebih beruntung dengan perlakuan/ “penghargaan” yang diterimanya di AS Roma, namun sepertinya Del Piero tidak, Juventus tampaknya “tega” untuk rencananya “mendepak”. Ah, bola memang bundar,..eh,..bulat ding.

Memang banyak yang menarik dalam dunia sepak bola.

Salam olah raga.

.

.

C.S.

Sering memberi umpan

Juga mencetak Gol.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun