Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pancasila sebagai Pandangan Hidup Berbangsa

28 Oktober 2021   08:13 Diperbarui: 28 Oktober 2021   08:19 186 1
Pancasila sebagai pandangan hidup dapat dimaknai dengan aktvitas kita menjalani kehidupan berbangsa . tentunya ni harus sesuai dengan nilai nilai yang terkandung di dalam Pancasila itu sendiri. Dan Pancasila juga dapat di terapkan sedari kecil tentunya dengan cara yang mengasyikan dan cocok untuk anak agar kelak Ketika dewasa dapat dimpletasikan di keseharian hidup berbangsa dan bertanah air.

Ada beberapa fungsi Pancasila sendiri, yaitu :

Pertama, Pancasila dapat menjadi petunjuk untuk menyelesaikn permasalahan di masyarakat.

Kedua, Pancasila bisa menjadi cara menyelesaikan persoalaan budaya , sosial, ekonomi serta politik agar negara kita tercinta lebih maju

Ketiga, masyarakat Indonesia sendri dapat memiliki semangat untuk membangun dirinya berdasarkan cita cita bangsa.

Keempat, Pancasila sebagai pandangan hidup dapat menyatukan masyarakat Indonesia yang memilik latar belakang yang berbeda beda.

Maka dari itu masyarakat Indonesia harus menjadikan Pancasila sebagai pandangan hidup.

Setelah saya menyebutkan beberapa fungsi Pancasila diatas, maka saya akan menjelaskan tiap tiap butit Mutiara Pancasila :

1.Ketuhanan yang Maha Esa

Sila yang pertama ini menjelaskan bahwa kita masyarakat Indonesia mempercayai dan bertakwa kepada tuhan sesuai agama dan keyakinan yang dianut masing masing

2.Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

Sila yang kedua ini menjelaskan bahwa kita sebagai masyarakat Indonesia sama dimata hukum tanpa membeda-bedakan derajat sosial dan kita sebagai masyarakat Indonesia harus membantu dalam keadalian bersama demi menciptakan Indonesia yang adil dan damai

3.Persatuan Indonesia

Sila yang ketiga ini menjelaskan bahwa masyarakat Indonesia harus menjaga persatuan dan kesatuan kita republik Indonesia tercinta  Maksudnya apa? Maksudnya adalah kita harus mempunyai jiwa yang rela berkorban demi negara tercinta Indonesia ini.

4.Kerakyatan yang Dipimpin oleh Khidmat Kebijaksaan dalam Permusyawaratan perwakilan

Sila yang ke empat ini menjelaskan bahwa kita tidak boleh memaksakan kehendak kita kepada orang lain dan mengutamakan kepentingan negara serta orang lain. Terkadang kita memiliki perbedaan pendapat dan pandang. Itu sebaikan diselesaikan dengan cara bermusyawarah dan berdiskusi.

5.Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Sila kelima atau sila yang terakhir ini menjelaskan bahwa kita harus bersikap adil ke siapapun. Selain dalam berbangsa kita harus seimbang antara hak dan kewajiban.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun