Mohon tunggu...
Widiyatmoko
Widiyatmoko Mohon Tunggu... Wiraswasta - Aviation Enthusiast | Aerophile | Responsible Traveler

Penggemar pesawat berbagai jenis dan pengoperasiannya serta perkembangannya melalui membaca. Airport of Birth : HLP Current Airport : DPS

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Artikel Utama

Keberadaan Bandar Udara di Pusat Kota

15 Mei 2023   12:55 Diperbarui: 16 Mei 2023   19:46 706
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bandara| Sumber gambar: Dokumentasi pribadi

Pada hari Sabtu, 13 Mei 2023 penulis berekreasi ke Bandar Udara Halim Perdanakusma (HLP) setelah sekian lama absen walaupun jarak dengan tempat tinggal tidak terlalu jauh. 

Tidak banyak bedanya antara bandara ini dengan bandara lainnya dari sisi lalu lintas penumpang dan kendaraan yang mengantar jemput, cukup ramai. 

Bandara ini hanya terlihat tua saja bangunannya di tengah kemajuan zaman dan perkembangan Jakarta, namun demikian bandara ini masih mampu menjadi salah satu penggerak perekonomian Jakarta dan juga negara melalui pergerakan penumpang dan kargo nya. 

Juga tidak bisa dilupakan keberadaan para retailers yang menyediakan lapangan pekerjaan kepada penduduk di Jakarta dan sekitarnya. 

Dalam sejarahnya, bandara ini selalu menjadi pijakan pertama dari tamu tamu kehormatan nrgara mulai dari Perdana Menteri, Presiden, hingga Raja dan Ratu dari negara sahabat. 

Akan tetapi penulis di sini ingin melihatnya dari sisi lokasi bandar udara yang umumnya berada jauh dari pusat kota dengan menggunakan dasar pada panduan baik oleh ICAO sebagai organisasi induk aviasi sipil dunia maupun oleh otoritas aviasi sipil setiap negara. 

Bandara HLP ini merupakan satu dari sedikit bandara di seluruh dunia yang berlokasi dekat atau sekitar pusat kota. Beberapa bandara lainnya yang berada di pusat kota lannya adalah bandara London City (LCY), Bandara Wellington NZ (WLG) dan bandara Sultan Muhammad Kamaruddin (SWQ) di Sumbawa. 

Definisi dari pusat kota bisa bervariasi pastinya, ada yang melihatnya dari sisi pusat pemerintahaan, pusat keuangan, pusat hunian dan lainnya, misalnya bandara LCY yang berada di tengah pusat keuangan. 

Baca juga: Fase Penerbangan

Namun semuanya menjadi salah satu faktor dalam penentuan lokasi sebuah bandara yang pastinya merujuk pada keselamatan penerbangan. 

Keberadaan bandara di tengah lokasi yang dinamis terhadap perkembangan zaman akan dapat terdampak oleh pertumbuhan tersebut saat hasil dari pertumbuhan justru menjadi penghalang lintasan pesawat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun